UX di Smartwatch: Kecil-Kecil Cabe Rawit, Tetap Nyaman Dipakai!
Dalam lingkup tehnologi yang berkembang pesat, perangkat yang dapat dikenakan sehari-hari muncul sebagai bagian yang sangat penting, dimana terintegrasi dengan sangat baik ke dalam kehidupan sehari-hari.
Apa itu Teknologi yang Dapat Dikenakan?
Tehnologi yang dapat dikenakan merupakan perangkat elektronik yang dirancang untuk menggabungkan teknologi canggih dengan sarana komunkasi guna meningkatkan kehidupan sehari-hari pengguna.
Perangkat teknologi ini terhubung dengan aksesoris yang dapat digunakan sehari-hari seperti jam tangan, pakaian, kacamata atau gelang kebuguran yang memiliki fungsi di luar dari fungsi normalnya. Perangkat yang dapat dikenakan biasanya melacak kesehatan, memberikan pemberitahuan waktu nyata, serta memfasilitasi komunikasi yang cepat dan bertindak sebagai media yang mudah di akses oleh pengguna.
Evolusi teknologi yang dapat dikenakan mencerminkan tren yang lebih luas ke arah penciptaan pengalaman pengguna yang lebih intuitif dan personal, karena perangkat ini menjadi bagian integral dari gaya hidup kita yang saling terhubung dan digital.
Tantangan Umum yang Dihadapi Desainer UX Saat Membuat Antarmuka yang Dapat Dikenakan
- Keterbatasan Real Estate
Smartwatch adalah perangkat yang paling umum digunakan, biasanya memiliki layar kecil dengan ruang terbatas untuk menampilkan informasi. Kendala ini membuat desainer harus memprioritaskan konten penting pada antarmuka, sehingga layar tidak akan terlihat berantakan.
- Batasan Sentuhan dan Interaksi
Smartwatch mengandalkan sentuhan, gerakan di layar, dan perintah suara dari pengguna. Karena keterbatasan ruang, telepon pintar tidak memiliki ruang untuk gerakan yang rumit atau interaksi sentuhan yang rumit.
- Batasan Daya Baterai
Perangkat yang dapat dikenakan harus hemat daya untuk memastikannya bertahan sepanjang hari. Untuk memastikan perangkat ini berfungsi hingga akhir hari, sebaiknya hindari animasi berkelanjutan dan elemen UI yang menghabiskan banyak sumber daya.
Prinsip Desain Efisien untuk Perangkat yang Dapat Dikenakan
- Sederhana
Desain UI untuk perangkat yang dapat dikenakan harus menggunakan pendekatan yang bersih dan minimalis, serta menyajikan informasi dengan cara yang jelas dan ringkas
- Dapat diintegrasikan dengan ekosistem yang sudah ada
Desainnya harus memfasilitasi integrasi yang lancar dengan sistem besar yang ada
- Interaksi minimal
Karena minimnya area, memprioritaskan elemen penting dan menyediakan akses cepat
- Customization
Kemampuan menyesuaikan antarmuka melalui warna, tema, dan notifikasi agar sesuai dengan preferensi dan kebutuhan pengguna.
- Desain yang Mudah Diakses
Memanfaatkan haptik untuk memastikan umpan balik yang efektif
- Memadukan Gaya dan Fungsionalitas
Kemampuannya untuk memadukan gaya dengan fungsi. Tantangannya terletak pada menjaga keseimbangan antara gaya dan fungsinya agar bisa tetap seimbang dan efisien
- Spesifikasi Perangkat
Sebagai pembuat harus mengetahui detail perangkat secara keseluruhan sebelum mulai menyusun strategi dan proses desain agar proses design tetap menyesuaikan dengan perbedaan perangkat yang ada.
Jenis Interaksi yang bermanfaat untuk diimplementasikan ke dalam Smartwatch.
Pengguna lebih menyukai interaksi singkat dan sederhana pada jam tangan pintar, terutama karena layarnya yang kecil . Pengguna tidak berharap untuk mengakses informasi yang rumit pada jam tangan, jadi desainer harus sangat berhati-hati tentang apa yang mereka coba masukkan ke dalam aplikasi jam tangan pintar.
Oleh karena itu ada 6 interaksi yang sangat berguna jika diimplementasikan ke dalam Smartwatch diantaranya:
- Menerima: Meminta perhatian pengguna untuk menyajikan informasi
- Referensi: Memeriksa informasi yang selalu tersedia
- Perekaman: Menangkap data saat data tersebut dihasilkan di dunia
- Pengendalian: Memanipulasi proses yang sedang berlangsung atau teknologi terpisah
- Berkomunikasi: Terhubung dengan orang lain melalui panggilan atau pesan
- Memandu: Memberikan arahan langsung selama suatu aktivitas
Seiring berkembangnya tehnologi, demikian pula potensi desain UX yang inovatif dalam perangkat yang dapat dikembangkan. Kontrol gerakan, umpan balik haptik, dan realitas tertambah hanyalah beberapa area dimana desainer UX mendorong batasannya. Mengintegrasikan fitur-fitur ini dengan cermat dapat meningkatkan pengalaman pengguna, memberikan nuansa futuristik dan mendalam.
Referensi :
- Gambar:
https://www.behance.net/gallery/153585559/UXUI-smart-watch-design
- Materi:
https://think.design/blog/wearables-ux-smartwatch-ui-design-development/
https://www.nngroup.com/articles/smartwatch-interactions/
https://www.onething.design/post/wearable-ux-and-smartwatch-ui-design
Comments :