“Bebas dari kemiskinan: Gen Z, Ayo jadi bagian dari Perubahan!“

     Hai binusian, tau gak sih salah satu solusi dalam mengakhiri kemiskinan atau NO POVERTY adalah dengan pendidikan. Pendidikan tidak hanya dalam bentuk formal seperti sekolah dan perkuliahan, namun bisa juga dalam bentuk informal seperti pelatihan. Sebagai generasi Z yang sangat paham akan digital dan teknologi, kamu bisa ikut berpartisipasi dalam membuat perubahan terhadap kemiskinan dengan cara memberikan pelatihan kepada mereka yang kurang beruntung.

     Bayangkan memberikan kesempatan kepada mereka untuk mengembangkan keterampilan yang dapat meningkatkan kehidupan mereka. Buka kelas pelatihan keterampilan gratis di komunitas kamu, seperti pelatihan keterampilan teknologi atau keahlian bisnis, untuk membantu mengangkat mereka keluar dari kemiskinan.

     Kamu juga bisa ciptakan program bagi hasil yang berkelanjutan, di mana sebagian dari keuntungan bisnis dialokasikan untuk memberdayakan mereka yang membutuhkan. Ini bukan hanya tentang memberi mereka ikan, tetapi juga tentang memberi mereka kail dan memancing bersama-sama.

      Selain itu kamu juga bisa bekerjasama dengan produsen lokal atau komunitas petani untuk membantu mereka menjual produk mereka dengan harga yang adil. Dengan cara ini, tidak hanya mendukung pertumbuhan ekonomi lokal, tetapi juga membantu menciptakan kehidupan yang lebih layak bagi mereka yang terlibat.

      Gen Z, ayo kita bergabung dalam perjalanan untuk mengakhiri kemiskinan, satu langkah kreatif pada satu waktu!

Source: United Nations retrieved https://www.facebook.com/unitednations/photos/a.89524425819/10160220618870820/?type=3