Halo semuanya !! Semua yang membaca tulisan ini tentu ingin memiliki sebuah bisnis atau ingin mengembangkan bisnis kalian, kali ini kami akan membagi ilmu yang sudah kami dapatkan dari mata kuliah innovative di Binus Bandung,saat kuliah di Binus Bandung kami memiliki sebuah bisnis yang bernama Yogurt Gold yang bergerak di bidang Food and Beverage. Dimulai dengan analisis opportunity, dengan analisa opportunity kami dapat mengetahui peluang yang kami miliki sehingga dengan memanfaatkan peluang tersebut bisnis yang kami jalankan kemungkinan untuk berhasil akan lebih besar, kita dapat melihat peluang dari masalah yang ada di sekitar kita. Setelah mempelajari menganalisa peluang, lanjut kedalam hal yang kami dapatkan selanjutnya yaitu mencari tahu apa yang konsumen butuhkan. Hal ini sangat penting untuk seseorang yang ingin membuat sebuah bisnis karena dengan mengetahui apa yang dibutuhkan oleh konsumen akan memperbesar peluang keberhasilan dari sebuah produk.

 

Kami juga belajar sesuatu hal yang bermanfaat dalam pengembangan bisnis kami yaitu memilih sebuah konsep, pada hal ini kami mengevaluasi konsep kami berdasarkan apa yang konsumen butuhkan dengan hal ini kami mendapat banyak manfaat salah satunya yaitu memiliki desain yang kompetitif. Kami juga mempelajari hal yang penting yaitu mengenai testing konsep, dalam hal ini kita akan menguji konsep untuk berbagai tujuan seperti mengetahui kelebihan maupun kelemahan pada konsep yang kita miliki dengan begitu kita dapat menjadikannya bahan evaluasi untuk menciptakan produk yang berhasil dalam pasar. Pengembangan bisnis ini sangat bermanfaat untuk bisnis yang ingin bertahan jangka panjang, karena saat kita melakukan pengembangan bisnis maka akan ada inovasi – inovasi yang

 

dilakukan oleh perusahaan, tujuannya adalah agar sebuah bisnis bisa tetap produktif dan juga bisa memperoleh keuntungan jangka panjang. Jadi dapat disimpulkan bahwa pengembangan bisnis dengan sebuah konsep sangat bermanfaat bagi perusahaan agar kedepannya bisa menjadi perusahaan / bisnis yang lebih baik, pada semua session yang sudah kami ikuti semua hal tersebut bermanfaat untuk membangun serta mengembangkan bisnis kami menjadi lebih baik.