Kelapa sawit adalah produk unggulan Indonesia yang dapat membantu jutaan petani dan masyarakat. Kelapa sawit juga menghasilkan berbagai produk turunan yang bermanfaat bagi masyarakat. Tetapi, isu utama dalam industri kelapa sawit adalah keberlanjutan. Keberlanjutan industri kelapa sawit terus dipertanyakan eksistensinya karena berpotensi mengancam secara ekonomi, sosial dan lingkungan. Mahasiswa Magister Teknik Industri, Bapak M Jamil, yang juga merupakan praktisi di Industri kelapa sawit bersama dengan Bapak M Asrol mengkaji potensi penelitian pada keberlanjutan industri kelapa sawit. Potensi penelitian tersebut dikaji dan dikorelasikan dengan sustainable development goals (SDGs) 2030.
... ... ...