Jakarta, 23 Juli 2022– Hari Sabtu, tanggal 23 Juli 2022 diperingati sebagai Hari Anak Nasional, penetapan tanggal tersebut diselaraskan dengan Perundang-Undangan tentang Kesejahteraan Anak pada 23 Juli 1979. Dalam memperingati Hari Anak Nasional, Binus University menyelenggarakan kegiatan di RPTRA Manggis dengan tema “Penguatan Skill Pengelola RPTRA dalam Pendampingan Anak”.
Dalam kegiatan tersebut, Binus University melalui Community Development Academic mengajak puluhan adik-adik siswa kelas 3 sampai kelas 6 SD untuk bermain dan belajar bersama. Kegiatan yang bertajuk “Save The Children Indonesia” mengajak para pengelola RPTRA seluruh Jakarta Barat untuk dapat lebih mengenal dan memahami dunia anak melalui penguatan skill dan komunikasi interpersonal. Dunia anak semestinya lebih banyak diisi dengan kegiatan bermain yang mengasah kreativitas dan kemampuan bersosialisasi anak. Lebih lanjut, Ibu Fransiska Astri Kusumastuti, S.Pd, M.Pd, selaku dosen PGSD Binus University memberikan tata cara seni berteman kepada teman-teman siswa-siswi SD dan SMP di wilayah Jakarta Barat.
Kegiatan yang berlangsung di RPTRA Manggis, Jakarta Barat tersebut juga mengajak teman-teman cilik untuk membuat es krim dari hasil pembekuan menggunakan teknik tradisional. Aktivitas membuat es krim tersebut menggabungkan unsur bermain sambil belajar menyesuaikan dengan karakteristik anak yang suka mengeksplorasi banyak hal serta mengekpresikan berbagai perasaannya melalui bermain.
Bermain merupakan sifat naluriah seorang anak. Bermain membantu anak untuk dapat beradaptasi dan bersosialisasi dengan lingkungannya. Bermain juga bermanfaat dalam pertumbuhan anak karena anak dapat memahami banyak hal dan belajar dari lingkungannya dengan cara yang menyenangkan. Anak-anak dapat mengembangkan imajinasi, meningkatkan kreativitas serta kemampuan dalam memecahkan permasalahannya.
Dengan memahami dunia anak, diharapkan kita dapat bisa lebih membangun generasi muda penerus bangsa yang lebih berkarakter, kreatif, inovatif seperti visi dan misi Binus University yaitu Empowering People dalam pembangunan manusia Indonesia yang unggul dan berdaya saing global. (PUTI)
... ... ...