Pameran Program Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) BINUS University, Bukti Nyata Memperkuat Desa dan Wilayah Binaan

Jakarta, 21 Mei 2024 – Community Empowerment BINUS University menyelenggarakan pameran yang memamerkan X-Banner kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PkM) dan produk yang dihasilkan wilayah binaan dalam rangka pemberdayaan desa dan wilayah binaan BINUS University. Acara yang berlangsung pada tanggal 20 Mei 2024 di BINUS University Kampus Alam Sutera ini bertujuan untuk memperlihatkan berbagai inisiatif program dan produk hasil pengabdian yang telah dilakukan oleh mahasiswa dan dosen BINUS University dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah binaan.

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat oleh BINUS University melibatkan berbagai program yang dirancang untuk memberdayakan desa dan wilayah binaan. Program-program ini mencakup pelatihan keterampilan, pendampingan usaha kecil dan menengah, edukasi teknologi, serta peningkatan kapasitas sumber daya manusia. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk memberikan manfaat nyata kepada masyarakat dan membantu mereka dalam mencapai kemandirian ekonomi serta peningkatan kualitas hidup.

Selama pameran berlangsung, terdapat 21 X-Banner program PkM dan 8 booth produk hasil pengabdian kepada masyarakat dipamerkan. Para dosen yang terlibat dalam program PkM di wilayah binaan tersebut, ikut terlibat dalam menjelaskan kepada khalayak yang datangĀ  Produk-produk ini merupakan hasil kolaborasi antara mahasiswa, dosen, dan masyarakat setempat. Beberapa produk unggulan yang dipamerkan antara lain: Produk Kerajinan Tangan dari Desa Wonokitri, Golomori, dll; Produk Kuliner berupa kopi dan teh dari Gunung Puntang, Desa Pasirmulya; Teknologi Tepat Guna dari IBEKA serta produk unggulan daerah lainnya.

... ... ...