Mengenal Profesi Public Relations Part 1

Public Relations (PR) merupakan pilihan karir yang menarik dan terus berkembang dari masa ke masa. PR sendiri merupakan sebuah profesi yang membantu bisnis untuk mengkomunikasikan pesan mereka kepada publik atau para pemangku kepentingan (stakeholder). PR juga secara teratur memelihara citra dan reputasi bisnis serta membantu saat keadaan berubah menjadi krisis. Berikut merupakan beberapa hal menarik lainnya tentang profesi PR, antara lain:

1.Peluang Tanpa Batas

PR membuka banyak peluang bagi seseorang untuk bekerja di berbagai industri. Entah industri manufaktur, reatail, food and beverage, hampir semua industri baik yang berskala nasional, multinasional, hingga internasional membutuhkan profesi PR. Tingginya permintaan akan tenaga profesional PR membuka banyak peluang pekerjaan yang beririsan dengan PR, antara lain seperti Marketing Communication, Brand Manager, CSR expert, Public Affairs, Public Policy, dan lain sebagainya.

2.Bergerak Dinamis

Perkembangan zaman terkadang membuat beberapa profesi menjadi tidak relevan atau bahkan punah karena tidak dibutuhkan kembali. Banyak sekali profesi yang dapat digantikan oleh mesin atau AI (Artificial Intelligence), tapi tidak dengan Public Relations. Setiap hari adalah tantangan baru bagi seorang PR. Posisi bisnis yang kerap kali bersentuhan dengan klien atau dilanda masalah, membuat PR harus cepat beradaptasi dan menjadi seorang problem solver yang baik. Keterampilan untuk berpikir strategis serta komunikasi yang dimiliki oleh seorang PR dapat sangat membantu apalagi jika bisnis tengah berada dalam situasi krisis.

Penulis:

Adhi Murti Citra Amalia H

Source:

https://www.highereducationdigest.com/what-makes-public-relations-a-fascinating-career-choice/