Desain Master Bedroom dengan Menerapkan Konsep Contemporary Luxury
Menurut KBBI, kontemporer memiliki arti yaitu pada waktu yang sama atau masa kini. Sehingga berdasarkan pengertian tersebut dapat dikatakan bahwa sesuatu yang kontemporer merupakan hal yang mengacu pada kejadian saat ini. Gaya interior kontemporer menampilkan suasana ruang yang rapi dan bersih. Sebuah gaya desain yang bisa dikatakan merepresentasikan masa kini. Dalam desain sendiri, kontemporer menggambarkan sesuatu yang fleksibel dan selalu berubah. Dengan kata lain, gaya desain interior ini adalah gaya yang akan selalu terus berkembang dan dapat terus mmeperbarui konsep desain interior kontemporer sesuai dengan tren yang ada. Pada umumnya konsep kontemporer memadupadankan beberapa pilihan gaya yang bisa disesuaikan dengan desain hunian. Seperti contohnya, pada desain interior master bedroom kali ini mengusung konsep contemporary luxury. Yang mana menggabungkan kesan luxury, glamor dan elegan pada bagian interior bangunan dan kesan modern pada perabotan yang digunakan.
Ciri khas interior kontemporer yang bisa dilihat pada desain master bedroom tersebut terletak pada penggunaan banyak garis yang terlihat ramping dengan penggunaan warna yang cukup kotras (seperti warna biru dan warna emas) dipadukan dengan pemilihan upholstery berbahan sutra dan linen pada bantal dan bedcover. Penerapan warna biru dan emas dilakukan untuk menghilangkan kesan kaku sehingga menampakkan aksen pada ruangan lebih menarik. Material lain yang digunakan adalah plat besi yang dilapis dilapis warna emas digunakan dibeberapa poin seperti nat pada panel dinding, aksen pada panel dinding dan pada elemen dekorasi seperti desk lamp. Selain digunakan untuk aksen, warna emas digunakan untuk menghidupkan kesan luxury pada ruang tidur tersebut. Untuk menyeimbangkan warna emas agar tidak teralu dominan warna hitam diaplikasikan dengan tujuan untuk merpertegas konsep ruangan/gaya kontemporer pada ruang itu sendiri. Untuk membuat kesan ruangan tetap nyaman, lembut dan hangat, mayoritas finishing pada furniture menggunakan kayu solid dan HPL dengan motif serat kayu berwarna cukup terang dengan dikombinasikan HPL warna abu muda.
Pada umumnya master bedroom digunakan pengguna ruang untuk istirahat sejenak dan tidur. Namun, karena menyesuaikan kebutuhan (terdapat area kerja di dalam kamar tidur) maka kamar tidur didesain menjadi beberapa area; seperti area istirahat, area kerja/area produktif (mendesain area kerja yang compact), area WIC dan area kamar mandi.