People Innovation Excellence
 

Memetik Pelajaran Sepanjang Covid-19 di Indonesia (2)

Membangun relasi dan networking yang kuat dengan partner bisnis maupun pelanggan juga penting untuk memperluas koneksi, stay updated dengan kondisi yang sedang berlangsung, dan untuk saling support. Hubungi pelanggan setia dan supplier kesayangan Anda. Kabari bahwa Anda masih akan terus berjuang dan beradaptasi dalam menghadapi pandemi ini. Pastikan mereka memahami bahwa mereka akan selalu menjadi prioritas Anda, meskipun bisa jadi beberapa kewajiban dengan berat hati terpaksa ditunda penuntasannya, atau dijadwal ulang lantaran bisnis Anda turut terdampak pandemi secara masif.

Selanjutnya dalam aspek process, act with speed, agility and security. Bertindaklah dengan cepat, gesit namun tanpa melupakan keamanan dan keselamatan pekerja maupun kelangsungan bisnis. Berkaca dari praktik pada firma konsultansi kami sendiri, di Daya Qarsa, kami belajar untuk membangun fungsi supporting yang kuat untuk mendukung jalannya bisnis.  Contohnya, dari segi struktur organisasi & komunikasi, penting untuk mempercepat alur persebaran informasi agar organisasi senantiasa sigap dalam merespon, mengambil tindakan, mengeksekusi, dan melakukan iterasi. Dari segi finansial, penting untuk mengutamakan likuiditas dan meminimalisir cash burn. Dari segi infrastruktur, kami belajar untuk memanfaatkan penggunaan teknologi untuk mengoptimalkan proses bisnis.

Last but not least, jika ada yang mengatakan sia—sia berpromosi di masa pandemi, abaikan.  There is no bad time for the right market. Contohnya sudah bertebaran di dunia maya tentang keberhasilan orang maupun organisasi dalam menangkap peluang di masa pandemi ini. Kuncinya, ya tentu saja, promosi. Di era pandemi di mana proses penyebaran informasi semakin bergantung pada kekuatan infrastruktur daring, promosi pun harus menyesuaikan dan berjalan seiring.  Pastikan berbagai aktivitas maupun medium promosi sudah berbasis online atau daring sehingga semua dilakukan dengan serba cepat, dan mudah. Kami sendiri telah merasakan pentingnya melakukan customer centric marketing, mengoptimalkan customer experience dengan mengaplikasikan design thinking, dan mengaplikasikan strategi omnichannel marketing dalam menjangkau klien kami.

Tiada waktu yang lebih tepat selain saat ini mengaplikasikan omnichannel marketing, yaitu upaya pemasaran yang mengintegrasikan berbagai aktivitas pemasaran melalui berbagai kanal, baik konvensional secara offline maupun melalui daring dengan tujuan menghadirkan pengalaman pelanggan secara efektif, konsisten dan komprehensif.

Lantas, bagaimana, agar keempat elemen 4-P proposition, people, process, dan promotion tersebut dapat terus dijalankan secara berkesinambungan seraya terus ditingkatkan kualitasnya? Sederhana, kuncinya adalah komunikasi terus menerus kepada seluruh lapisan organisasi yang memungkinkan terciptanya koordinasi dan evaluasi secara kontinyu. Tanpa komunikasi yang baik dan  tertata, bisa dipastikan implementasi keempat elemen 4-P tersebut akan menjadi berantakan lantaran berjalan tanpa koordinasi dan kesamaan tekad dari seluruh pelakunya.

ISANAWIKRAMA

D4997

BINUS ENTREPRENEURSHIP CENTRE


Published at :
Leave Your Footprint

    Periksa Browser Anda

    Check Your Browser

    Situs ini tidak lagi mendukung penggunaan browser dengan teknologi tertinggal.

    Apabila Anda melihat pesan ini, berarti Anda masih menggunakan browser Internet Explorer seri 8 / 7 / 6 / ...

    Sebagai informasi, browser yang anda gunakan ini tidaklah aman dan tidak dapat menampilkan teknologi CSS terakhir yang dapat membuat sebuah situs tampil lebih baik. Bahkan Microsoft sebagai pembuatnya, telah merekomendasikan agar menggunakan browser yang lebih modern.

    Untuk tampilan yang lebih baik, gunakan salah satu browser berikut. Download dan Install, seluruhnya gratis untuk digunakan.

    We're Moving Forward.

    This Site Is No Longer Supporting Out-of Date Browser.

    If you are viewing this message, it means that you are currently using Internet Explorer 8 / 7 / 6 / below to access this site. FYI, it is unsafe and unable to render the latest CSS improvements. Even Microsoft, its creator, wants you to install more modern browser.

    Best viewed with one of these browser instead. It is totally free.

    1. Google Chrome
    2. Mozilla Firefox
    3. Opera
    4. Internet Explorer 9
    Close