MOTIVASI SPIRIT ENTREPRENEURSHIP DARI UNIT COMDEV DAN BEC
MOTIVASI SPIRIT ENTREPRENEURSHIP DARI UNIT COMDEV DAN BEC
Oleh Jajat Sudrajat – D5029
Gambar 1. Motivasi Dosen dan Tim ComDev dan BEC kepada Generasi Muda Bandung dan Jawa Barat untuk Menyelesaikan Kuliah dan Menjadi Entrepreneurship
Sejak 3 tahun yang lalu kami melakukan kolaborasi dengan berbagai Jurusan atau Program Studi di Binus University untuk melaksanakan Program Pengabdian kepada Masyarakat (PkM), pertama kami mengunjungi sebuah Desa di tepi Gunung Puntang, berada di Kecamatan Banjaran Kabupaten Bandung, bertemu dengan berbagai komunitas UMKM, seperti UMKM Kopi, Sepatu, Petani Kopi dan warga masyarakat lainnya. Salahsatunya ketemu dengan pemuda Karang Taruna saat itu sebagai mahasiswa Seni Musik sebuah PTS di Bandung, kami motivasi untuk membuka kursus music di berbagai titik di Kota Bandung, karena Sulung juga dia aktif sebagai YouTuber, keahlian bermain musiknya terutam gitar menjadi daya Tarik folowernya, karena sering mencover lagu-lagu Radja Band, bahkan sering berduet dengan penyanyi Radja.
Dengan kesibukannya bermain music dari panggung ke panggung dan kesibukan lainnya, kuliahnya sempat terbengkalai, kami memotivasi untuk terus semangat menyelesaikan kuliahnya. Alhamdulillah tahun 2021 ini dia sudah lulus Sarjana Musik.
Dengan pengalaman berhasil memotivasi pemuda di Bandung Selatan , kami mencoba lagi dengan Tim PkM untuk mengembangkan di Bandung Timur. Ada beberapa binusian dari jurusan Marcomm Binus Jakarta dan Desain Interior Binus Bandung, sebagai pilot projek untuk mengembangkan potensi pemuda dan potensi daerah Bandung Timur sebagai salahsatu destinasi pariwisata. Kami mulai dengan menyiapkan infrastruktur tempat parkir dan Kedai sebagai fasilitas pendukung olahraga. Sehingga kami dapat memberikan solusi pendapatan bagi anggota Karang Taruna Pasirwangi Ujungberung Bandung dalam masa pandemic covid-19 ini, dibantu oleh binusian yang sudah pengalaman menjadi entrepreneur sejak kuliah sampai saat ini, untuk memotivasi dan memberikan Spirit bagi pemuda lainnya.
Gambar 2. Kegiatan belajar Mahasiswa Prodi Desain Interior Bandung dan Mahasiswa lainnya di Kota Bandung dengan Memanfaatkan Kedai di Tempat terbuka dan View Sawah dan Gunung.
Seperti pada Gambar 2 diatas, berbagai kegiatan yang dilakukan oleh komunitas mahasiswa dari Binus maupun mahasiswa PTS dari Bandung, komunitas petani dan dosen dalam mengembangkan potensi desa.
Published at :