Bisnis dalam Dunia Musik yang Ampuh Datangkan Untung
- Buka studio music
Setiap daerah pasti punya anak band atau grup musik. Siapa tahu mereka melejit berkat studio musikmu Studio musik untuk rental anak band masih banyak ditemukan di kota besar hingga desa-desa kecil. Bila ingin buka studio musik, cermati dulu peta pasar yang ditargetkan. Makin bagus iklim musik di suatu daerah, kebutuhan akan studio musik dengan perlengkapan lengkap makin besar. Hal ini berpengaruh pada persaingan antar-studio. Studio yang lebih lengkap tentunya bakal lebih berpeluang dipilih. Nilai investasi untuk buka studio musik bervariasi. Alat musik yang paling mendasar adalah satu set drum, dua gitar, satu bas gitar, satu keyboard, dan tiga mikrofon. Adapun kelengkapannya adalah sound, pedal efek, kabel, hingga lampu dan peredam suara.
- Additional musician
Bila punya keahlian bermain musik, bisnis dalam dunia musik yang satu ini bisa dilirik. Biasanya, additional musician atau anggota tambahan dalam sebuah band punya kedekatan dengan band yang dibantu. Makanya, kamu harus ikut nimbrung dalam komunitas musik setempat agar kenal dengan orang-orang di dalamnya. Dengan begitu, kesempatan bergabung dengan sejumlah band sekaligus lebih terbuka lebar. Jadi musikus additional lebih enteng tanggung jawabnya ketimbang jadi anggota tetap. Sebab, gak perlu ikut bikin lagu atau memikirkan album rekaman. Yang penting menguasai lagu dan bisa tampil apik dalam setiap rekaman ataupun panggung live.
- Home recording
Home recording alias rekaman sendiri di rumah sering dijadikan pilihan oleh musikus berbujet cekak. Kita bisa membantu para musikus ini dengan mendirikan bisnis home recording sendiri. Bagusnya, gak perlu banyak perlengkapan atau ruangan yang luas untuk rekaman. Hanya, pastikan ada laptop dengan program rekaman mumpuni serta perlengkapan penting seperti peredam, recorder, mikrofon, kabel, dan alat musik dasar.
Bisnis home recording pun gak melulu soal rekaman. Kita bisa menawarkan jasa mastering dan mixing lagu, bahkan workshop bagi band dan musikus pemula yang hendak melakukan rekaman perdana.
- Live sound engineering
Di balik kerennya penampilan musik sebuah band di atas panggung, ada sound engineer yang hebat. Teknisi suara berperan besar dalam penampilan tersebut.
Kita bisa mencoba menekuni bisnis dalam dunia musik yang ini untuk melihat betapa pentingnya peran para teknisi itu. Seorang teknisi sound mesti memahami teknologi sound system serta karakter lagu pemusik yang tampil.
Umumnya teknisi ini menjadi satu kelompok dengan pemusik yang tampil. Tapi ada pula teknisi sound yang tergabung dalam event organizer.
Bisnis yang bisa ditekuni teknisi sound bukan hanya dalam dunia musik, tapi juga game dan periklanan. Itu kalau kamu juga punya keahlian menata suara.
- Guru musik (privat)
Bisnis dalam dunia musik selanjutnya adalah guru musik privat. Bila mau jadi guru musik, harus bisa baca not nada ya. Apalagi bila musik klasik. Artinya, harus ada pendidikan musik dulu untuk menjadi guru musik privat. Sertifikat pendidikan musik itu pun bisa dimanfaatkan untuk promosi. Guru musik privat bisa menentukan jadwal dan tarif sendiri, beda kalau gabung ke institusi pendidikan musik khusus. Tapi tanggung jawab mendidik murid lebih besar. Makanya harus tekun dan serius bila memang berniat jadi guru musik privat. Dunia musik gak akan ada habisnya untuk diulik. Sebagai aktivitas rekreasi, bermusik memberi kesempatan bisnis yang amat luas.
Published at :