People Innovation Excellence
 

Entrepreneur Politcs

Ketika kita mendengar kata “Pengusaha” umumnya yang terlintas pada

pikiran kita hanya sekadar kegiatan jual beli baik jasa ataupun dagang tanpa

terpengaruh dengan faktor yang ada di luar seperti misalnya kebijkan politik,

padahal secara tidak langsung kegiatan ekonomi sangatlah berpengaruh dengan

kebijakan-kebijakan politik ekonomi yang ada pada suatu pemerintahan, di sinilah

peran para pengusaha yang dipaksa harus mengerti tentang politik terutama politik

ekonomi.

Dalam berbisnis sangatlah penting mempertimbangkan risiko politik dan

pengaruhnya terhadap organisasi. Hal ini patut dipertimbangkan karena perubahan

dalam suatu tindakan maupun kebijakan politik di suatu negara dapat

menimbulkan dampak besar pada sektor keuangan dan perekonomian negara

tersebut. Risiko politik umumnya berkaitan erat dengan pemerintahan serta situasi

politik dan keamanan di suatu negara.

Setiap tindakan dalam organisasi bisnis adalah politik, kecuali

organisasi charity atau sosial. Faktor-faktor tersebut menentukan kelancaran

berlangsungnya suatu bisnis. Oleh karena itu, jika situasi politik mendukung, maka

bisnis secara umum akan berjalan dengan lancar. Dari segi pasar saham, situasi

politik yang kondusif akan membuat harga saham naik. Sebaliknya, jika situasi

politik tidak menentu, maka akan menimbulkan unsur ketidakpastian dalam bisnis

Dalam konteks ini, kinerja sistem ekonomi-politik sudah berinteraksi satu

sama lain, yang menyebabkan setiap peristiwa ekonomi-politik tidak lagi dibatasi

oleh batas-batas tertentu Sebagai contoh, IMF, atau Bank Dunia, atau bahkan para

investor asing mempertimbangkan peristiwa politik nasional dan lebih

merefleksikan kompromi-kompromi antara kekuatan politik nasional dan

kekuatan-kekuatan internasional.

Tiap pembentukan pola bisnis juga

senantiasa berkait erat dengan politik.

Budaya politik merupakan serangkaian

keyakinan atau sikap yang memberikan

pengaruh terhadap kebijakan dan

administrasi publik di suatu negara, termasuk

di dalamnya pola yang berkaitan dengan kebijakan ekonomi atau perilaku bisnis.

Terdapat politik yang dirancang untuk menjauhkan campur tangan

pemerintah dalam bidang perekonomian/bisnis. Sistemnya disebut sistem liberal

dan politiknya demokratis. Ada politik yang bersifat intervensionis secara penuh

dengan dukungan pemerintahan yang bersih. Ada pula politik yang cenderung

mengarahkan agar pemerintah terlibat/ ikut campur tangan dalam bidang ekonomi

bisnis.

Indonesia lebih mengacu pada pola terakhir, yakni pemerintah terlibat atau

turut campur tangan dalam bisnis. Hal ini dapat dilihat dalam hukum maupun

kebijakan-kebijakan yang dikeluarkan pemerintah untuk menunjang perekonomian

dan bisnis.

Dalam berbisnis,perusahaan memiliki sebuah politik yang dianut untuk

menjaga agar bisnisnya berjalan dengan lancar.Kegiatan bisnis yang berjalan

didalam suatu perusahaan pastinya memerlukan politik untuk menjaga agar

kelangsungan bisnis tersebut tetap berjalan lancar juga.Politik akan mendukung

kegiatan bisnis suatu perusahaan dan akan juga berpengaruh terhadap

perekonomian perusahaan.Jika politik yang diambil oleh perusahaan tersebut

mendukung maka bisnis akan berjalan lancar sesuai dengan yang diinginkan oleh

perusahaan.Akan tetapi jika politik tersebut tidak sesuai,maka akan menimbulkan

ketidakpastian dalam bisnis yang dijalankan oleh perusahaan tersebut.

Kesimpulan yang bisa kita tarik dari wacana di atas adalah bahwasanya para

pengusaha diwajibkan untuk mengerti betul tentang politik terutama politik

ekonomi yang ada pada sebuah pemerintahan dimana kegiatan ekonomi berjalan,

karena untung ruginya sebuah perusahaan, mati hidupnya sebuah kegiatan bisnis

salah satu faktornya adalah dari kebijakan-kebijkan politik ekonomi yang berlaku

Oleh Edwin Djoyo


Published at :
Leave Your Footprint

    Periksa Browser Anda

    Check Your Browser

    Situs ini tidak lagi mendukung penggunaan browser dengan teknologi tertinggal.

    Apabila Anda melihat pesan ini, berarti Anda masih menggunakan browser Internet Explorer seri 8 / 7 / 6 / ...

    Sebagai informasi, browser yang anda gunakan ini tidaklah aman dan tidak dapat menampilkan teknologi CSS terakhir yang dapat membuat sebuah situs tampil lebih baik. Bahkan Microsoft sebagai pembuatnya, telah merekomendasikan agar menggunakan browser yang lebih modern.

    Untuk tampilan yang lebih baik, gunakan salah satu browser berikut. Download dan Install, seluruhnya gratis untuk digunakan.

    We're Moving Forward.

    This Site Is No Longer Supporting Out-of Date Browser.

    If you are viewing this message, it means that you are currently using Internet Explorer 8 / 7 / 6 / below to access this site. FYI, it is unsafe and unable to render the latest CSS improvements. Even Microsoft, its creator, wants you to install more modern browser.

    Best viewed with one of these browser instead. It is totally free.

    1. Google Chrome
    2. Mozilla Firefox
    3. Opera
    4. Internet Explorer 9
    Close