People Innovation Excellence
 

Pendapat Mahasiswa Tentang Bisnis Kekinian (80)

Bisnis Alat Kesehatan di Indonesia

Oleh :Gracia Stefani ( 2001567093 )

 

 

Berbicara mengenai bisnis (entrenpreneurship) adalah suatu bahasan yang sangat menarik bagi banyak orang. Pada zaman sekarang ini orang berlomba – lomba untuk menciptakan bisnis yang bisa menghasilkan lapangan kerja yang baru. Bisnis dinilai akan menghasilkan lebih banyak profit dengan waktu kerja yang lebih fleksibel daripada bekerja di kantoran, apalagi jika dimulai dari melihat peluang bisnis yang memiliki prospek menjanjikan.

Bisnis alat – alat kesehatan saat ini di Indonesia masih sedikit peminatnya. Padahal bisnis ini memiliki prospek yang sangat baik di masa depan. Mengapa? Berdasarkan data dari departemen kesehatan, pasar alah kesehatan di Indonesia mengalami kenaikan sebesar 12% setiap tahunnya. Anggaran pemerintah terkait alat kesehatan juga mengalami kenaikan dari 12 triliun pada tahun 2017 menjadi 18 triliun pada tahun 2018.

Kenaikan tersebut didukung oleh adanya program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dan kenaikan jumlah rumah sakit yang dibangun di Indonesia. Beberapa tahun terakhir ini pemerintah juga sangat memperhatikan kesehatan masyarakat Indonesia sehingga muncul program – program baru yang berhubungan dengan kesehatan dari sinilah muncul peningkatan akan kebutuhan alat – alat kesehatan di Indonesia. Peluang yang masih sangat terbuka lebar.

Fakta menarik lainnya adalah data dari Asosiasi pengusaha Alat Kesehatan di Indonesia (ASPAKI) menyebutkan bahwa untuk 3 tahun terakhir yaitu pada tahun 2016 nilai pasar alat kesehatan di Indonesia diperkirakan mencapai 60 triliun dimana produk dalam negeri hanya sekitar 14 triliun dari nilai pasar tersebut. data tersebut menunjukkan bahwa pasar alat kesehatan di Indonesia saat ini masih didominasi oleh kegiatan impor, hal ini dikarenakan masih urangnya tenaga ahli di Indonesia untuk menciptakan inovasi baru dalam membuat alat kesehatan sendiri.

Padahal di lain sisi pemerintah Indonesia ingin mengurangi impor dan pemerintah menargetkan kedepannya Indonesia dapat menghasilkan alat kesehatan berbasis riset dan menjadi salah satu produsen alat kesehatan berbasis riset. Oleh karenanya, saat ini pemerintah juga sedang menggembor – gemborkan agar peruguran tinggi yang ada di Indonesia melakukan riset terkait pengembangan inovasi alat kesehatn di Indonesia.

Jadi kedepannya dengan membuat bisnis melalui investasi pada alat – alat kesehatan di Indonesia ini akan memiliki prospek yang sangat baik. Karena bisnis ini juga didukung oleh rencana pemerintah unutk Indonesia dapat memproduksi alat – alat kesehatan sendiri.


Published at :
Leave Your Footprint

    Periksa Browser Anda

    Check Your Browser

    Situs ini tidak lagi mendukung penggunaan browser dengan teknologi tertinggal.

    Apabila Anda melihat pesan ini, berarti Anda masih menggunakan browser Internet Explorer seri 8 / 7 / 6 / ...

    Sebagai informasi, browser yang anda gunakan ini tidaklah aman dan tidak dapat menampilkan teknologi CSS terakhir yang dapat membuat sebuah situs tampil lebih baik. Bahkan Microsoft sebagai pembuatnya, telah merekomendasikan agar menggunakan browser yang lebih modern.

    Untuk tampilan yang lebih baik, gunakan salah satu browser berikut. Download dan Install, seluruhnya gratis untuk digunakan.

    We're Moving Forward.

    This Site Is No Longer Supporting Out-of Date Browser.

    If you are viewing this message, it means that you are currently using Internet Explorer 8 / 7 / 6 / below to access this site. FYI, it is unsafe and unable to render the latest CSS improvements. Even Microsoft, its creator, wants you to install more modern browser.

    Best viewed with one of these browser instead. It is totally free.

    1. Google Chrome
    2. Mozilla Firefox
    3. Opera
    4. Internet Explorer 9
    Close