Pendapat Mahasiswa Tentang Bisnis Kekinian (25)
Oleh : Jefrie Bahari ( 200158980 )
Menurut saya, bisnis yang berpeluang ke depan yaitu bisnis yang berbasis online. Misalnya saat ini orang – orang bisa berbelanja, memesan transportasi, bahkan konsultasi dengan dokter bisa melalui online internet, dengan perkembangan teknologi yang pesat, tidak menutup kemungkinan segala sesuatu bisa dilakukan secara online, bisnis online membuat semuanya lebih cepat dan lebih praktis.
Saat ini sedang menjadi trend e-money. Berawal dari kartu sampai berupa QR code. E-money atau electronic money di Indonesia bisa dibilang salah satu industry yang menarik dan berpeluang pada masa yang akan datang. Hal ini bisa dilihat dari banyaknya pebisnis yang awalnya pengembang aplikasi misalnya transportasi dari game yang tertarik untuk menambah lini bisnis di bidang e-money. Gojek membuat Gopay untuk memudahkan konsumen dalam membayar biaya transportasi bahkan biaya di luar layanan gojek itu sendiri bahkan terdapat berbagai promo menarik.
Perusahaan bioskop cinema XXI membuat aplikasi M-Tix untuk membeli tiket yang di dalamnya bisa menyimpan uang saldo. Ada juga perusahaan – perusaah Fintech yang baru dibuat contohnya OVO yang belum lama ini berdiri tapi sudah bisa eksis di Indonesia. Bisnis e-money ini membuat proses pembayaran menjadi lebih mudah dan cepat juga bisa membuat orang lebih aman, e-money yang berbentuk kartu masih agak sulit karena membutuhkan mesin untuk menyelesaikan transaksi, oleh sebab itu beberapa perusahaan membuat aplikasi dengan kata sandi agar lbeih aman dan tidak membutuhkan mesin tambahan, hanya dengan gadget kita bisa membayar suatu transaksi. E-money bisa menyimpan saldo uang misalnya OVO maksimum Rp.2.000.000 dan Rp.5.000.000 untuk OVO premier. Aplikasi e-money dari BCA yaitu sakuku bisa menyimpan sampai Rp. 10.000.000.
Indonesia sedang menuju era cahless society, pengguna e-money memiliki banyak keuntungan bagi pengusaha dan penggunanya tentunya, e-money mengurangi peredaran uang palsu, tidak perlu repot menghitung uang kembalian, menghemat waktu transaksi, menghemat penggunaan kertas , dan banyak promo – promo menarik.
\
Published at :