People Innovation Excellence
 

Peluang Bisnis dengan Smartphone

Oleh: Abdullah Umar, ST, MM

 

 

Seringkali mau usaha terbentur dengan modal yang cukup besar, dimana modal tersebut digunakan untuk sewa tempat dan renovasi tempat usaha. Minimal 25-50 juta yang harus disiapkan untuk sewa dan renovasi. Itu tergantung dengan lokasinya. Apakah gara-gara itu harus berhenti untuk buka usaha. Jangan takut, masih ada alternative lain.

Hampir semua orang memiliki hand phone yang terkoneksi dengan internet atau biasa disebut dengan smartphone. Nah, itu bisa dijadikan alternative untuk buka usaha.  Dengan kecanggihan teknologi saat ini, maka menjalankan bisnis dari rumah atau dari mana saja tidaklah sulit. Cukup dengan smartphone yang terkoneksi dengan internet

Bisnis apa saja sih yang bisa dijalankan dengan memanfaatkan smartphone? Ada beberapa bisnis yang bisa dijalankan dengan menggunakan smartphone.

  1. Jual pulsa hand phone, dan token listrik.

Bisnis ini cukup popular, apalagi kebutuhan akan pulsa terus dibutuhkan. Walaupun penjual pulsa ada dimana-mana, tetapi peluang bisnis ini masih terus terbuka. Yang terpenting tahu pangsa pasarnya. Ciptakan pangsa pasar, jangan Cuma menunggu pelanggan.

  1. Pembayaran cicilan kredit motor atau mobil.

Sekarang pembayaran cicilan kredit motor dan mobil bisa langsung dari smartphone. Ada aplikasinya yang dapat melakukan proses ini.

  1. Jual tiket pesawat, kerata api, dan hotel.

Bisnis ini mulai marak dan cukup menghasilkan. Apalagi bisnis ini tidak memerlukan tempat seperti travel pada umumnya. Jadi bisnis ini bisa mobile kemana saja.

  1. Menjual produk-produk fashion.

Bisnis ini mengharuskan bekerjasama dengan produsen pakaian terlebih dahulu untuk mendapatkan harga yang paling murah, lalu bisa dipasarkan melalui smartphone. Dan ini adalah bisnis yang lagi menjamur. Karena bisa sambil mengerjakan bisnis yang lain.

  1. Menjual souvenir dll.

Carilah souvenir yang bagus dan lucu-lucu. Lalu jual di smartphone dengan memanfaatkan media social.

  1. Jual informasi sewa/jual rumah, mobil dll.

Cari informasi rumah yang akan di sewakan atau dijual. Lalu hubungin pemiliknya. Setelah mendapatkan harga terbaik, mulai pasarkan informasi yang sudah didapatkan. Pendapatan yang didapat berasal dari komisi dari sewa atau penjualan mobil.

  1. Menjadi kontributor berita.

Bekerjasama dengan media online, cari berita yang tersebar di sekitar kita. Lalu kirimkan berita ke media online tersebut. Pendapatan berasal dari berapa kali mengirim berita ke media online tersebut.

Sederhana, tapi memang sangat menghasilkan. Kemudian yang jadi pertanyaannya adalah bagaimana cara melakukan promosi pemasarannya. Cukup gampang dan biasanya sering dipergunakan. Cukup dengan menggunakan media social yang sering digunakan dan aplikasinya ada pada smartphone tersebut. Media social apa saja yang bisa di gunakan, antara lain:

  1. Facebook
  2. Twitter
  3. Instagram
  4. Path

Jangan malu untuk menyebarkan informasi yang dimiliki ke media social. Namanya juga usaha. Jadi siapa yang bilang usaha itu harus di satu lokasi. Sekarang bisnis ada di tangan anda. Cukup dengan Smartphone yang biasa digunakan. Dari pada smartphone hanya digunakan untuk bermain game, social media atau buat buka yang aneh-aneh, tetapi manfaatkan untuk meghasilkan uang.

Sebenarnya masih banyak bisnis yang bisa dilakukan dengan menggunakan smartphone. Tetapi untuk sementara cukup  dulu. Yang penting adalah semangat dan keberanian untuk memulai suatu usaha.

Referensi:

  1. Dedy, dahlan. (2015).  Memulai bisnis bermodal handphone. http://bisniskeuangan.kompas.com/read/2015/01/30/123700926/Memulai.Bisnis.Bermodal.Handphone
  2. Mutiara,, birus. (2012). Penipuan lewat HP, kebetulan atau terencana?. http://mutiarabirusamudra.blogdetik.com/penipuan-lewat-hp-kebetulan-atau-terencana/
  3. Iskandar, Abadi. (2015). Cara memulai bisnis online tanpa modal dengan android. http://masterz-seo.blogspot.com/2014/11/cara-memulai-bisnis-online-tanpa-modal.html

 

 


Published at :
Leave Your Footprint

    Periksa Browser Anda

    Check Your Browser

    Situs ini tidak lagi mendukung penggunaan browser dengan teknologi tertinggal.

    Apabila Anda melihat pesan ini, berarti Anda masih menggunakan browser Internet Explorer seri 8 / 7 / 6 / ...

    Sebagai informasi, browser yang anda gunakan ini tidaklah aman dan tidak dapat menampilkan teknologi CSS terakhir yang dapat membuat sebuah situs tampil lebih baik. Bahkan Microsoft sebagai pembuatnya, telah merekomendasikan agar menggunakan browser yang lebih modern.

    Untuk tampilan yang lebih baik, gunakan salah satu browser berikut. Download dan Install, seluruhnya gratis untuk digunakan.

    We're Moving Forward.

    This Site Is No Longer Supporting Out-of Date Browser.

    If you are viewing this message, it means that you are currently using Internet Explorer 8 / 7 / 6 / below to access this site. FYI, it is unsafe and unable to render the latest CSS improvements. Even Microsoft, its creator, wants you to install more modern browser.

    Best viewed with one of these browser instead. It is totally free.

    1. Google Chrome
    2. Mozilla Firefox
    3. Opera
    4. Internet Explorer 9
    Close