Memiliki bisnis dari kebutuhan masyarakat
Oleh: Abdullah Umar, ST, MM
Jaman sekarang, lulusan dari perguruan tinggi belum tentu mendapatkan jaminan untuk mendapatkan pekerjaan seperti yang diinginkan. Apalagi tingkat persaingan antar lulusan perguruan tinggi juga semakin banyak. sehingga diharapkan mahasiswa mau untuk mengubah pola pikirnya dari menjadi pegawai kemudian menjadi seorang wirausaha. apalagi pemerintah juga sangat mendukung agar mahasiswa mau untuk menjadi wirausaha sehingga nantinya mampu membuka lapangan pekerjaan.
Sebenarnya banyak mahasiswa yang memiliki keinginan untuk menjadi pengusaha, tetapi yang menjadi alasan mereka, sehingga tidak mau menjadi pengusaha adalah “mau usaha apa?”. Sehingga selalu terbentur dalam hal yang klasik.
Padahal untuk menemukan suatu ide bisnis adalah bisa melihat dari sekeliling kita. Apasih yang dibutuhkan oleh masyarakat sekeliling. Misalnya di lingkungan kampus. Pasti banyak mahasiswa yang kost disana dan kebutuhan akan pakaian bersih adalah yang utama. Bagaimana memenuhi kebutuhan mahasiswa tersebut akan pakaian bersih. Tentunya membuka laundry kiloan. Apakah sesederhana itu? Pasti tidak. Kemudian akan muncul lagi bahwa sudah banyak yang membuat laundry kiloan sehingga saingannya sangat ketat. Nah ini yang menjadi tantangan untuk menjadi maju.
Laundry kiloan seperti apa yang cocok dengan mahasiswa, tentunya para calon pengusaha ini harus melakuan survey singkat kepada mahasiswa, kemudian buat list dari kebutuhan tersebut. setelah itu lakukan inovasi yang dapat membantu mahasiswa dalam hal laundry kiloan. Misalnya dengan membuat aplikasi di google apps. Tentunya dengan kemajuan teknologi ini, dapat mempermudah mahasiswa dalam melakukan transaksi. Baik itu dari proses pengambilan cucian hingga proses pengiriman hasil produksi.
Dalam mendapatkan suatu ide bisnis tentunya tidak mudah, dan itu diakui oleh semua orang, terutama bagi mereka yang baru pertama kali terjun ke dunia bisnis. Kesulitan ini tentunya dapat dimaklumi. Akan tetapi jangan gara-gara tidak memiliki ide bisnis akhirnya tidak memiliki semangat untuk menjalankan bisnis. Buat para mahasiswa yang baru mulai terjun ke dunia bisnis, ada baiknya untuk sering-sering berdiskusi dengan para ahli di bidangnya atau yang paling mudah adalah selalu mengamati apa yang ada di sekelilingnya.
Published at :