Memiliki bisnis dari inovasi sederhana
Oleh: Abdullah Umar, ST, MM
Pemerintah sangat mendukung terciptanya unsur kewirausahaan, hal ini dapat dilihat dari beberapa kemudahaan yang diberikan oleh pemerintah kepada para calon pengusaha, seperti berbagai macam pelatihan, maupun program pendanaan. Begitu juga dengan perguruan tinggi. Seluruh perguruan tinggi berlomba-lomba mendirikan program kewirausahaan, sehingga mahasiswa memiliki wadah untuk menjadi seorang wirausaha.
Dengan semakin banyaknya para wirausaha muda ini, maka akan semakin ketatnya tingkat persaingan antar para wirausahawan muda ini, sehingga mereka harus ikut serta untuk berlomba-lomba dalam mengembangkan produk atau jasa yang ditawarkan kepada masyarakat. Sehingga inovasi sangat diperlukan. Apasih inovasi itu? Inovasi merupakan suatu ide yang kemudian dikembangkan menjadi produk yang baru atau berbeda dari yang ada. inovasi ini sangat diperlukan untuk kelangsungan hidup suatu bisnis.
Misalnya jaman dulu, kue cubit dikenal sebagai makanan sederhana dan harganya cukup murah. Akan tetapi dengan semakin banyaknya persaingan di antara para pedagang kue cubit, maka di buat suatu inovasi yang berbeda dari produk awalnya, yaitu kue cubit dengan berbagai macam rasa, misalnya rasa nutella, atau green tea. Karena inovasi inilah, kaum muda yang selama ini tidak pernah melirik kue cubit sebagai cemilan, mulai melirik kue cubit yang sudah diperbaharui ini. Dan akhirnya mulai banyak yang jualan kue cubit dengan berbagai rasa. Sehingga muncul kembali persaingan yang sangat ketat.
Oleh karena itu inovasi suatu produk atau jasa tidak boleh berhenti. Dan harus terus dikembangkan. apabila inovasi tidak pernah dilakukan, maka tunggu saatnya produk tersebut akan mati dengan sendirinya. Atau yang paling mudah adalah dengan menggunakan metode ATM. Di mana ATM adalah singkatan Amati, Tiru dan Modifikasi. Dalam berbisnis tidak salah jika melakukan ATM, asal tidak meniru secara spesifik. Contohnya adalah kue cubit, amati kue cubit, tiru pembuatannya dan modifikasi rasanya. Mereka yang selalu melakukan inovasi dalam produk atau jasalah yang akan memenangkan dalam persaingan bisnis. Dan tidak akan ketakutan jika produknya akan ditiru oleh orang lain.
Published at :