Pengantar Ekonomi Teknik untuk Pemula

Pengantar Ekonomi Teknik untuk Pemula

Konsep ekovalen, Nilai uang terhadap waktu, Konsep bunga

Author(s)

  • Dr. Rida Zuraida, S.T., M.T.

The Managing Department

  • Industrial Engineering

Category

  • Engineering

Language

Bahasa

Course Description

Pengantar Ekonomi Teknik untuk Pemula merupakan mata kuliah inti di Jurusan Teknik Industri yang pembahasannya menggunakan keilmuan matematika, keuangan dan manajemen. Pada Engineering Economy 1, materi utama yang dibahas adalah konsep ekivalen, nilai uang terhadap waktu, serta konsep bunga. Penentuan nilai ekivalen tidak bisa lepas dari konsep nilai uang terhadap waktu serta nilai bunga. Pemahaman nilai uang saat ini (present) dan perbedaannya di masa yang akan datang (future) sebuah cashflow dijelaskan mulai dari konsep, rumus, hingga contoh soal. Konsep bunga yang dipelajari adalah pengertian bunga dari sisi pemberi pinjaman dan sisi peminjam. Konsep yang dipelajari termasuk bunga majemuk dan bunga tunggal, serta contoh kasus untuk kedua jenis bunga tersebut. Materi tersebut menjadi landasan untuk memahami pengaplikasian metoda pengambilan keputusan berdasarkan engineering economy untuk proyek tunggal maupun multiproyek. Melalui pembelajaran materi Engineering Economy 1, dapat diperoleh pengetahuan untuk memutuskan layak tidaknya suatu proyek berdasarkan metoda Present Worth Analysis (PWA), Future Worth Analysis, dan Annual Worth Analysis. Konsep pengambilan keputusan untuk mutually exclusive project serta independent project juga dijelaskan untuk ketiga metoda tersebut. Selain itu, materi ditekankan pada pemahaman mengenai pengambilan keputusan bagi proyek dengan umur sama dan umur yang berbeda, termasuk proyek dengan umur tak hingga. Perhitungan dan contoh diberikan pada setiap metoda yaitu PWA, AWA, maupun FWA.

Course Topics

  1. Pengantar Ekonmi Teknik – Bagian 1
  2. Pengantar Ekonmi Teknik – Bagian 2
  3. Suku Bunga Nominal dan Bunga Efektif – Bagian 1
  4. Suku Bunga Nominal dan Bunga Efektif – Bagian 2
  5. PWA/ FWA for Equal dan Different-Life Alternatives – Bagian 1
  6. PWA/ FWA for Equal dan Different-Life Alternatives – Bagian 2
  7. Present Worth dan Future Worth – Bagian 1
  8. Present Worth dan Future Worth – Bagian 2
  9. Analisis Nilai Tahunan – Bagian 1
  10. Analisis Nilai Tahunan – Bagian 2