Artificial Intelligence & Machine Learning Overview

Artificial Intelligence & Machine Learning Overview

Author(s)

  • Rheinnacya Ivanne Putri Simon, S. T

The Managing Department

  • Computer Engineering

Category

  • Engineering

Language

Bahasa

Course Description

Dengan berbagai kemajuan teknologi, kita pun juga seharusnya tanggap dengan teknologi yang ada dan ikut terus belajar perkembangan teknologi tersebut. Perkembangan teknologi yang saat ini mulai digencar-gencarkan adalah Artificial Intelligence dan Machine Learning.

 

  • Apa itu Artificial Intelligence? Apa itu Machine Learning?
  • Mengapa kita harus mempelajarinya?
  • Dalam bidang apa teknologi tersebut dapat dipakai?
  • Bagaimana saya dapat membedakan Artificial Intelligence dan Machine Learning?
  • Lalu, apakah manusia akan tergantikan dengan robot?

Pertanyaan-pertanyaan tersebut akan terjawab saat Anda mengikuti course ini.

Course ini berisi pengenalan mengenai Artificial Intelligence dan Machine Learning. Peserta akan mempelajari pengenalan Artificial Intelligence (AI) dan tipe-tipe Artificial Intelligence, selain itu juga aplikasi Artificial Intelligence dalam kehidupan sehari-hari, teknologi Artificial Intelligence yang dipakai dalam Huawei,  dan pengembangan tren AI. Peserta juga akan mempelajari pengenalan Machine Learning, tipe-tipe Machine Learning, dan proses dari Machine Learning, serta metode training Machine learning dan beberapa algoritma yang digunakan dalam Machine Learning.

Dalam mengikuti course ini, peserta tidak diharuskan untuk sudah mempunyai pengalaman atau pengetahuan dibidang AI atau Machine Learning. Materi ini mencakup video dan beberapa pertanyaan evaluasi (quiz). Setelah menyelesaikan course ini, diharapkan peserta dapat mempunyai pengetahuan dasar dibidang Artificial Intelligence dan Machine Learning, serta dapat melanjutkan ke course berikutnya untuk dapat lebih memperdalam ilmu dibidang ini.

Course Topics

  1. What is AI?
  2. Types of AI
  3. AI Application Field
  4. Huawei’s AI
  5. Future Prospect of AI
  6. Machine Learning Definition
  7. Types of Machine Learning
  8. Machine Learning Process (Data Processing)
  9. Machine Learning Process (Building Model)
  10. Machine Learning Methods
  11. Common Machine Learning Algorithms