Program studi Computer Science dengan fokus pada Artificial Intelligence (AI) dan mindset Global Digitalpreneurship dirancang untuk mempersiapkan mahasiswa menjadi ahli teknologi yang inovatif dengan wawasan kewirausahaan global. Program ini menggabungkan pemahaman mendalam tentang konsep dan penerapan kecerdasan buatan dengan keterampilan membangun bisnis digital berbasis teknologi modern. Mahasiswa akan mempelajari berbagai aspek Artificial Intelligence (AI), termasuk pembelajaran mesin (machine learning), pemrosesan bahasa alami (natural language processing), dan pengembangan sistem cerdas. Selain itu, program ini mengintegrasikan prinsip-prinsip global digitalpreneurship, seperti pengembangan platform digital, pemasaran berbasis data, dan inovasi bisnis berbasis teknologi. Lulusan akan memiliki kemampuan teknis yang kuat dalam pengembangan dan implementasi AI, serta mindset kewirausahaan global yang siap menghadapi tantangan bisnis digital di skala internasional.

Prospective Career

1. Software Engineer / Developer
2. System and Business Intelligence Analyst
3. Data Engineer / Analyst
4. Cloud Architect / Developer
5. IT Consultant
6. AI Engineer / Consultant
7. DevOps engineer