Title
PENGARUH PROFITABILITAS, STRUKTUR ASET, UKURAN PERUSAHAAN, DAN LIKUIDITAS TERHADAP STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN SEKTOR BARANG KONSUMEN NON-PRIMER
Category
Concept & Formula
Description
Pada tahun 2017-2019, pertumbuhan ekonomi di Indonesia selalu mengalami pertumbuhan. Adanya pertumbuhan ekonomi umumnya akan diikuti dengan meningkatnya daya beli masyarakat. Pertumbuhan ekonomi dan peningkatan daya beli masyarakat mengakibatkan perusahaan khususnya perusahaan sektor barang konsumsi non-primer menjadi optimis untuk mendirikan perusahaan baru atau meningkatkan produksi.
Dengan adanya pendirian perusahaan baru dan peningkatan produksi, maka persaingan perusahaan di Indonesia akan semakin ketat. Dengan demikian, perusahaan perlu memikirkan struktur modal yang tepat agar manfaat dan risiko yang diterima akibat penambahan hutang dan modal dapat dimaksimalkan.
Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk Untuk menguji dan menganalisis pengaruh profitabilitas, struktur aset, ukuran perusahaan, likuiditas terhadap struktur modal perusahaan sektor barang konsumen non-primer yang terdaftar di BEI tahun 2017-2019.
Contact Us
-