Pancasila, Dasar Kehidupan Indonesia
Sean Favian/PPTI 7/2301936656, Mahasiswa Binus University
Sebagai seorang manusia tentu tiap kita menjalani kehidupan kita dengan orang orang disekitar kita, dengan orang orang yang dekat dengan kita. Saat kita kecil mungkin kita hanya mengetahui kebiasaan kebiasaan yang ada sekitar tempat tinggal kita. Tetapi seiring kita bertumbuh dewasa kita menyadari bahwa kita memiliki ruang lingkup yang lebih besar sebagai seorang warga negara Indonesia. Dalam kehidupan berbangsa dan bertanah air tidak lepas dari sebuah tatanan tingkah laku kehidupan yang sejalan dan menggambarkan karakter dan kepribadian bangsa Indonesia. Hal itu adalah yang kita kenal sebagai Pancasila, lima nilai yang dirumuskan pada waktu mempersiapkan kemerdekaan Indonesia. Peranan Pancasila dalam mengatur kehidupan berbangsa dan bernegara sangatlah penting dan mendasari segala hal dalam kehidupan kita bangsa Indonesia.
Kelima sila yang terdapat dalam Pancasila merupakan nilai yang mendasari kehidupan rakyat Indonesia seperti nilai Ketuhanan Yang Maha Esa yang mengandung pengakuan atas keberadaan Tuhan sebagai pencipta alam semesta beserta isinya. Lalu nilai Kemanusiaan Yang Adil dan Beradab yang mengandung pengakuan kedudukan manusia yang sederajat satu sama lainnya dan nilai Persatuan Indonesia yang mengatur bahwa kepentingan negara berada diatas segala kepentingan individu, kelompok maupun golongan. Nilai Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan yang merupakan roda utama jalannya demokrasi di Indonesia yang bersadar pada asas musyawarah dalam menyelesaikan suatu perkara juga asas kekeluargaan. Dan yang terakhir yaitu nilai Keadilan Sosial yang mengatur bahwa tiap orang berhak menerima rasa adil dimana tiap orang menerima sesuatu sesuai kebutuhannya. Kelima sila Pancasila haruslah selalu kita ingat dan kita jalankan dalam kehidupan kita dan bukan hanya sekedar menjadi sebuah hafalan dan tidak kita mengerti makna dan pentingnya nilai nilai tersebut.
Pancasila dianggap memiliki nilai nilai kehidupan yang paling baik, karena itu dijadikan sebagai dasar dalam kehidupan masyarakat dalam konteks berbangsa dan bernegara. Semua sila dalam Pancasila tidak dapat dijalankan terpisah-pisah karena merupakan suatu kesatuan yang saling berkaitan satu dengan lainnya. Pancasila sudah menjadi jati diri dari bangsa Indonesia dan segala keragaman yang ada di Indonesia tidak perlu untuk diseragamkan melainkan dijadikan kekayaan bagi negara dan dipersatukan melalui adanya Pancasila. Dengan begitu tidak perlu lagi memandang perbedaan perbedaan baik dari segi agama, etnis, kelompok dan lainnya sebagai suatu masalah melainkan merasa kita semua setara dan sama sama merupakan warga negara Indonesia yang hidup dengan mendasari nilai Pancasila.
Akhir akhir ini banyak warga negara Indonesia yang belum benar benar mengerti arti pentingnya Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara di Indonesia. Juga mayoritas warga Indonesia telah melupakan bahkan kehilangan nilai nilai Pancasila dalam menjalankan kehidupan mereka. Oleh karena itu sebagai warga negara tentu kita perlu membina kepribadian kita agar menumbuhkan dan membangkitkan kembali nilai Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Dan sudah sepatutnya kita terus berpedoman pada nilai Pancasila dalam kehidupan kita karena jika tidak tentu kita telah kehilangan kepribadian kita sebagai bagian dari bangsa Indonesia. Selain itu nilai Pancasila-lah yang membedakan bangsa Indonesia dengan negara lain diluar sana dengan ideologi ideologi yang dimiliki mereka. Pancasila harus tercermin dalam perilaku dan semangat kita dalam segala aspek dan bidang yang ada
Di era globalisasi seperti sekarang ini tentu tantangan dalam mempertahankan nilai Pancasila juga semakin berat. Banyak nilai nilai dari luar yang tidak sesuai dengan nilai Pancasila dan juga kepribadian bangsa masuk dan menggantikan posisi Pancasila sebagai dasar kehidupan berbangsa dan bernegara. Hal ini tentu sangat berbahaya karena akan menyebabkan lunturnya nilai Pancasila yang telah susah payah dirumuskan oleh para pemimpin bangsa di masa awal kemerdekaan bangsa Indonesia. Oleh karena itu sangat penting untuk membangun kembali nilai Pancasila agar tidak hilang dan terus menjadi nilai yang mengatur kehidupan berbangsa dan bernegara di Indonesia sampai bangsa Indonesia mencapai tujuan tujuannya.
Referensi
- https://www.kompas.com/skola/read/2020/02/03/090000769/nilai-nilai-pancasila-sebagai-dasar-negara-dan-pandangan-hidup?page=all
- https://www.kompas.com/skola/read/2020/02/03/070000769/arti-penting-pancasila-sebagai-dasar-negara-dan-pandangan-hidup?page=all
- https://www.kompasiana.com/miratunnisa9767/5d4d5886097f360c44671793/pancasila-sebagai-dasar-kehidupan-berbangsa-dan-bernegara?page=all