Pentingnya Norma dan Nilai yang Berlaku

Oleh: Andrea Lauren W | PPTI 15 | 2602189410 |

Secara umum norma di anggap sebagai aturan atau standar perilaku yang diakui dan diterima oleh sebagian besar anggota suatu kelompok atau masyarakat. Norma-norma ini berfungsi sebagai panduan sosial yang digunakan untuk mengatur interaksi dan perilaku individu dalam berbagai konteks kehidupan, termasuk dalam keluarga, sekolah, pekerjaan dan masyarakat secara umum. Norma yang ada dapat mencerminkan nilai-nilai, keyakinan, dan harapan yang dianggap penting oleh masyarakat. Dikatakan cerminan nilai, karena antara norma dan nilai itu berhubungan erat, bahkan merupakan satu kesatuan, terutama nilai kebaikan. Nilai merujuk pada prinsip-prinsip atau keyakinan yang dianggap penting oleh suatu kelompok atau masyarakat. Dengan itu Norma dan Nilai adalah satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan dan harus jalan berdampingan.

“Dunia ini merupakan sebuah latar belakang, dan dari sana tersusun sebuah atau beberapa buah norma, yang membatasi luasnya pilihan-pilihan yang bisa diambil” -Goenawan Mohamad. Seperti yang sudah di bahas dan tertera di kutipan tersebut bisa dilihat jika kehadiran norma sangatlah penting bagi kehidupan bermasyarakat, individu memiliki kebebasan untuk Membuat pilihan dalam Tindakan dan perilaku mereka. Namun, norma hadir sebagai panduan atau aturan yang mengarahkan individu untuk membatasi pilihan atau apa yang akan kita lakukan agar sesuai dengan nilai-nilai dan keyakinan yang dianggap penting oleh masyarakat. Norma memainkan peran yang penting dalam membentuk tatanan sosial dan mengarahkan perilaku setiap individu. Dengan adanya norma, masyarakat secara tidak langsung diberikan arah dan tanggung jawab untuk bertindak sesuai dengan nilai- nilai dan norma yang dihormati di masyarakat agar membentuk kehidupan yang lebih tertata dan aman.

Dengan mematuhi dan menghormati norma-norma ini, kita dapat menciptakan lingkungan yang adil, harmonis, dan berkelanjutan. Norma-norma membantu membangun struktur sosial yang kuat dan mempromosikan nilai-nilai kebaikan. Oleh karena itu, penting bagi kita sebagai anggota masyarakat untuk memahami, menghormati, dan menerapkan norma-norma ini dalam kehidupan sehari-hari. Dengan demikian, kita dapat berkontribusi dalam membentuk masyarakat yang lebih baik, di mana nilai-nilai yang dihormati dan norma-norma yang diikuti dapat membawa kemajuan dan kesejahteraan bagi negara ini.

Referensi : https://www.gramedia.com/literasi/pengertian-norma/

Andrea Lauren W