Efek Kejiwaan Bagi Korban Pelecehan Seksual
Oleh: Heru Widoyo
Pelecehan seksual berasal dari dua kata yaitu pelecehan (melecehkan) dan seksual. Pelecehan (melecehkan) merupakan suatu tindakan menghina, mengabaikan, atau memandang rendah seseorang. Sedangkan seksual memiliki arti yang berhubungan dengan seks, aktivitas seksual antara laki-laki dan perempuan atau jenis kelamin. Jadi pelecehan seksual merupakan suatu tindakan atau bentuk penghinaan, memandang rendah seseorang dengan hal yang berkenaan dengan seks atau aktivitas seksual antara laki-laki dan perempuan. Pelecehan seksual dapat dilakukan dengan tindakan fisik maupun nonfisik yang dilakukan secara sengaja dan tidak sengaja. intinya pelecehan seksual adalah perbuatan yang membuat korban merasakan hal yang tidak menyenangkan karena perbuatan pelaku.
Jenis dari pelecehan seksual sendiri terbagi menjadi lima jenis yaitu pelecehan gender, perilaku menggoda, penyuapan seksual, pemaksaan seksual dan pelanggaran seksual. Di Indonesia kasus pelecehan seksual cukup tinggi yang membuat banyak sekali dampak psikologis yang dialami oleh korban pelecehan seksual, dampak tersebut antara lain:
1.Trauma
Korban pelecehan seksual akan mengalami trauma yang mendalam, menyebabkan ketakutan yang berlebihan yang membuat korban menjadi stress dan depresi.
2. Penyakit seksual menular
Dengan terjadinya kekerasan dan pelecehan seksual, menyebabkan terjadinya penularan penyakit seksual.
3. Berpotensi menggunakan obat terlarang
Akibat rasa depresi yang berlebihan dapat menyebabkan korban pelecehan menggunakan narkotika untuk menghilangkan atau meredakan trauma yang dialaminya.
4. Gangguan serangan panik
Korban selalu merasakan ketakutan atau trauma sehingga tidak dapat mengontrol rasa panik yang dialaminya. Ia menjadi lebih sensitif dan selalu takut untuk dekat dengan orang disekitarnya.
5. Bunuh diri
Tidak banyak korban dari pelecehan seksual mengakhiri hidupnya karena rasa malu dan depresi yang berlebihan karena apa yang sudah dialaminya.
Dari beberapa dampak tersebut masih banyak lagi hal lain yang membahayakan korban pelecehan seksual. Maka dari itu kita harus menjauhi dan mengatasi pelecehan seksual yang ada di Indonesia, karena dampak yang begitu membahayakan dari pelecehan seksual, begitu banyak cara yang dapat kita lakukan untuk menghindari pelecehan seksual dengan cara menghindari obrolan berbau porno, selalu lebih berhati hati terhadap orang baru, bersikap tegas dan percaya diri. Apabila kita sudah menjadi korban maka jangan malu dan langsung melaporkan perbuatan tersebut kepada pihak berwajib agar pelecehan seksual itu dapat diatasi.
Sudah sewajarnya sebagai generasi muda harus lebih sadar akan bahayanya pelecehan seksual dan juga jangan sampai melakukan hal tersebut. Kita dapat melakukan kampanye dan memberikan pemahaman kepada orang sekitar tentang pentingnya menjaga diri dan menghindari pelecehan seksual untuk Indonesia yang lebih baik lagi.