Sumpah Pemuda untuk Semangat Milenial
Oleh: Fanny Angelia Valentina | PPTI 12 | 2502041161
Hakikatnya Sumpah Pemuda adalah sebuah sumpah yang diikrarkan oleh para pemuda pada 27 hingga 28 Oktober 1928. Sebuah sumpah yang didedikasi oleh para pemuda untuk menyatukan negeri sehingga tidak ada yang merasa berjuang untuk daerah-daerahnya sendiri. Jong Sumatranen Bond, Jong Java, Jong Ambon, Jong Minahasa, Jong Celebes, dan masing banyak lagi kelompok-kelompok pemuda di Indonesia yang berjuang, bukan untuk Indonesia namun daerahnya sendiri-sendiri. Isi Sumpah Pemuda mengandung pengakuan bertumpah darah yang satu, tanah air Indonesia. Berbangsa yang satu, bangsa Indonesia dan menjunjung tinggi bahasa persatuan kita yaitu bahasa Indonesia. Sebab pada masa belum disahkannya Sumpah Pemuda. Para pemuda tersebut berkumpul untuk memikirkan dan membahas tentang masa depan Indonesia dengan menggunakan bahasa daerah masing-masing. Tentu tidak banyak yang dapat mengerti maksud dari apa yang dikatakan pemuda tersebut, apalagi bahasa daerah di Indonesia terdiri dari 718 bahasa. Mustahil ada yang dapat menguasai semua bahasa daerah tersebut. Sehingga dibutuhkan bahasa yang dapat digunakan secara nasional agar dapat menyatukan keberagaman di antara seluruh rakyat Indonesia.
Masa depan negeri ada di tangan para pemuda. Hal tersebut tidak serta merta diucapkan begitu saja. Pada masa milenial saat ini dapat terlihat banyak perubahan dan perkembangan yang dilakukan oleh para pemuda yang menciptakan maupun mengembangkan banyak hal yang pada awalnya dirasa tidak mungkin hingga menjadi mungkin dan semakin berkembang. Seperti proyek penelitian untuk menghidupkan kembali orang yang telah meninggal. Kini dengan perkembangan zaman, hal yang dianggap mustahil seperti itu pun dapat dilakukan dengan menggunakan mesin cardiac bypass. Semangat pemuda di masa milenial ini sangat menggebu-gebu untuk berjuang pada dunia yang tidak dapat diprediksi dengan banyaknya fenomena pada dunia ini. Banyak sekali pemuda Indonesia yang berjuang untuk menciptakan Indonesia yang maju dengan segala teknologi maupun sumber daya yang ada. Semangat tersebut tidak terlepas dari pengaruh semangat sumpah pemuda yang menggebu-gebu mempertahankan dan memperjuangkan Indonesia agar merdeka. Dari saat berperang hingga saat merdeka yang telah mencapai 77 tahun ini. Peran pemuda tidak terlepas dari setiap andil penting dalam perkembangan Indonesia. Pemuda menjadi aspek penting yang dipelihara dan memelihara Indonesia sehingga Indonesia dan seluruh isinya dapat menjadi lebih baik dan maju dalam berbagai bidang.
Walaupun ikrar Sumpah Pemuda sudah dikumandangkan dari 94 tahun lalu. Semangat Sumpah Pemuda tidak pernah pudar. Semangat tersebut selalu menjadi dukungan agar para pemuda dapat berkarya jauh lebih baik dengan semangat membara tersebut. Sumpah pemuda bukan sekedar sejarah yang tidak dapat diulang kembali. Namun, sumpah pemuda merupakan sejarah yang menjadi tolak ukur semangat pemuda dalam memerdekakan Indonesia. Tidak lagi pada para penjajah dari negara lain melainkan melawan bangsa sendiri. Seperti kutipan pada narasi pidato Ir. Soekarno pada Hari Pahlawan 10 November 1961 “Perjuanganku lebih mudah karena mengusir penjajah, tapi perjuanganmu akan lebih sulit karena melawan bangsamu sendiri”. Semangat sumpah pemuda tidak akan pernah pudar lekang oleh waktu.