Cinta Kasih
Nama : Raymond Kandifar
NIM : 2201759842 – Universitas Bina Nusantara
Kunci dari perdamaian tersebut adalah Cinta Kasih. Masing-masing agama pasti mengajarkan perilaku yang baik dalam menjalankan kehidupan sehari-hari baik itu kehidupan pribadi atau kehidupan sosial. Dalam Forum ini diharapkan kita sama-sama menjunjung tinggi perdamaian sehingga tidak ada lagi hal-hal yang sering terjadi belakangan ini seperti pelarangan pendirian rumah ibadah, perang saudara yang mengatas namakan agama, kelompok radikal, dsb. Komunikasi antar umat beragama sangat penting agar kita lebih menghargai dan menghormati lagi tentang adanya perbedaan. Dasar dari hidup kita adalah Tuhan, semua agama memiliki tujuan yang sama dan forum ini mengajak kita sama-sama melalui perbedaan mencapai tujuan yang kita sama.
Kita hidup di dalam suatu kesatuan yang kita sebut Indonesia atau NKRI. Motto bangsa Indonesia adalah Bhinneka Tunggal Ika. Secara harifiah Bhinneka Tunggal Ika diterjemahkan beraneka satu itu yang bermakna meskipun beranekaragam tetapi pada hakikatnya bangsa Indonesia tetap satu kesatuan. Hal ini mengajarkan kita bahwa perbedaan itu tidak menjadikan kita untuk saling mencurigai satu sama lain tetapi menjadikan kita semakin kuat yang terbentuk dalam kesatuan.
Poin-poin yang menjadi kunci dari perdamaian adalah:
- Cinta kasih
- Menghargai dan menghormati
- Tidak ada agama yang mengajarkan kekerasan dan kesombongan. Agama mengajarkan kita untuk hidup damai demi mencapai tujuan akhirat
- Disetiap tubuh terdapat entitas dari Tuhan tersebut yang selalu membuat kita menyadari akan kesalahan kita sehingga bisa saling menyebarkan cinta kasih
- Tidak egois
- Tidak berfikir bahwa agamanya yang paling benar.
Kesimpulan yang saya ambil dari Tugas Kali ini
β Kita boleh tidak percaya terhadap hal yang bukan kita percaya, tetapi bukan berarti kita tidak menghormati dan menghargai hal yang tidak kita percaya ituβ