Seminar “Study Abroad in Japan? Yes, You Can!” dibawakan oleh salah satu dosen Sastra Jepang BINUS University, Rudy Hartono Manurung. Materi yang dibawakan terdiri dari dua bagian. Bagian pertama berisi tentang pengenalan budaya Jepang, keadaan geografisnya, dan keadaan masyarakat di sana. Bagian kedua berisi tentang pengalaman pribadi dari Pak Rudy selama belajar dan bekerja di Jepang dan juga diselingi dengan tips and trick dan hal-hal yang perlu diperhatikan selama menjalani kehidupan di Jepang.

Pak Rudy membuka sharing session dengan menunjukkan foto orang Jepang yang mengenakan kimono sedang menyebrang di jalan raya. Foto itu memberitahu kita bahwa meskipun Jepang merupakan negara yang modern, Jepang tetap tidak meninggalkan nilai-nilai tradisionalnya. Setelah itu, Pak Rudy mulai menjelaskan keadaan geografis Jepang yang rawan bencana alam, tetapi karena itu, Jepang menjadi maju karena bisa melakukan inovasi untuk menanggulangi bencana alam yang sering menimpa negara tersebut. Sharing Session dilanjutkan dengan menceritakan pengalaman pribadi Pak Rudy selama beliau belajar dan bekerja di Jepang, juga tips and trick dan hal-hal yang perlu diperhatiakan selama tinggal di Jepang. Beliau menceritakan bahwa selama tinggal di Jepang, kita akan dilatih menjadi disiplin dan bertanggungjawab karena itulah ajaran yang ditanamkan di masyarakat Jepang sejak kecil. Sharing session ditutup dengan sesi tanya-jawab oleh tiga orang peserta.