Workshop Public Speaking Series ‘Everybody Can Be A Presenter’
Kemampuan berbicara di depan umum atau Public Speaking merupakan salah satu jenis soft skill yang dibutuhkan setiap orang, begitu juga oleh boarder. Pada saat berkuliah, boarder dituntut untuk mampu menyampaikan presentasi di depan kelas namun tidak semua boarder mampu membawakannya dengan baik. Melihat fenomena tersebut, Program Development Center (PDC) Binus Square mengadakan seri Workshop Public Speaking dari level Beginner hingga Advance dengan tujuan membekali boarder dalam meningkatkan kemampuan Public Speaking.
Pada hari Selasa, 19 November 2019 telah diadakan seri pertama Workshop Public Speaking level Beginner ‘Everybody Can Be A Presenter’ yang dibawakan oleh Adhina Anindya atau akrab dipanggil Kak Nindy. Kak Nindy merupakan seorang trainer yang bekerja di perusahaan multinasional. Di awal sesi kegiatan workshop, Kak Nindy mengajak peserta untuk melakukan ice breaking dengan tujuan membuat peserta mengenal satu sama lain dan mencairkan suasana. Selesainya ice breaking, Kak Nindy mulai menyampaikan materi yang telah disiapkannya.
Seorang presenter / public speaker adalah seorang yang menyampaikan informasi dan mendapatkan timbal balik (respon) dari penonton. Kak Nindy juga menanyakan kepada peserta, apakah presenter / public speaker merupakan suatu bakat atau perlu latihan. Pertanyaan ini perlu diresapi oleh semua peserta saat memahami mengenai profesi presenter / public speaker. Dari materi yang disampaikan, Kak Nindy menekankan hal yang perlu disiapkan oleh peserta dalam melakukan public speaking adalah terus berlatih dan untuk mengurangi kecemasan, peserta bisa datang ke lokasi lebih awal dan berinteraksi dengan pengunjung acara. Sebelum sesi workshop berakhir, peserta diajak untuk berlatih public speaking.
Comments :