Pada Rabu, 19 Desember 2018, pukul 20.00 – 00.45 WIB, Activist Binus Square melakukan outing dengan kegiatan Menonton Bersama film Aquaman yang diadakan di Mall Taman Anggrek. Kegiatan ini dibuka untuk boarder Binus Square dengan target peserta 15 orang. Pada hari H target mencapai 16 orang.

Persiapan kegiatan dilakukan mulai dari pukul 19.30 WIB. Panitia telah stand by di depan Front Office pukul 19.30 WIB. Panitia memeriksa kelengkapan barang, daftar hadir, dan bahan-bahan games yang diperlukan untuk kegiatan outing. Registrasi ulang peserta sudah dibuka pukul 20.00 WIB. Para peserta dan panitia berangkat pada pukul 20.30 WIB dan sampai di Mall Taman Anggrek pada pukul 20.45 WIB.

 

Kegiatan outing dimulai pukul 21.50 WIB. Kegiatan ini dibagi menjadi tiga sesi. Pertama, games Shop Hunting yang bertujuan untuk mencairkan suasana dan mendekatkan para peserta. Cara bermain games ini adalah peserta membentuk kelompok yang berisi 4 orang tiap kelompoknya. Kemudian, kelompok perlu mencari toko yang difoto dan diblur tulisannya oleh panita dan ber-selfie di depan toko tersebut. Peserta diberikan waktu selama 30 menit. Kelompok yang paling cepat menyelesaikan games merupakan pemenang dan akan mendapatkan hadiah.

Kedua, menonton bersama. Para peserta dan panita berkumpul di depan bioskop XXI pada pukul 21.45 WIB. Panitia membagikan tiket nonton kepada para peserta saat sedang menunggu. Ketiga, sesi foto bersama. Sesi foto bersama dilakukan setelah selesai menonton film.  Acara berjalan dengan lancar dan selesai sesuai waktu yang direncanakan.