Track Certified Study Abroad
ENRICHMENT PROGRAM BINUS UNIVERSITY
Mempersiapkan 2 dari 3 Lulusan Bekerja di Perusahaan Global atau Menjadi Entrepreneur
Sebagai bentuk upaya mencapai tujuan BINUS UNIVERSITY dalam menjadikan 2 dari 3 lulusan bekerja di perusahaan global atau menjadi entrepreneur, maka BINUS UNIVERSITY membuat suatu program yang dinamakan enrichment program. Program ini memiliki kurikulum yang telah didesain khusus menyesuaikan dengan kebutuhan mahasiswa BINUS dan kebutuhan industri.
Enrichment Program ini berlangsung selama 2 semester atau sebanyak total 40 SKS dan berlaku untuk semua jurusan yang ada di BINUS UNIVERSITY, dimulai dari semester 5 atau 6 hingga semester 7. Dalam jangka waktu tersebut, mahasiswa diharapkan akan memiliki bekal atau pengalaman bekerja di industri, terjun di tengah masyarakat, terlibat dalam proyek penelitian, merasakan proses belajar di kampus luar negeri partner BINUS, mengembangkan sebuah usaha/bisnis, maupun membekali diri dengan berbagai pelatihan/sertifikasi profesi.
TERDAPAT 7 (TUJUH) TRACK ENRICHMENT PROGRAM
Salah satu dari ketujuh track tersebut adalah:
Certified Study Abroad (Studi ke Luar Negeri)
Merupakan program yang memungkinkan mahasiswa dapat belajar di luar negeri selama 1 (satu) atau 2 (dua) semester, dengan skema transfer kredit yang dilaksanakan di universitas partner BINUS University. Melalui study abroad mahasiswa diharapkan mendapatkan pengalaman intercultural, memiliki keunggulan kompetitif di dunia kerja dan memperkaya soft skill dalam bersikap dan berkomunikasi. Melalui program ini mahasiswa dapat menggali wawasan dan ilmu lebih dalam di lingkungan global. BINUS International Office akan memfasilitasi program ini.
Value Proposition: Mempersiapkan mahasiswa dengan memiliki banyak pengalaman internasional.