BINUSIAN JOURNEY

Meningkatkan Percaya Diri dengan SABU

Kurang percaya diri bisa menjadi penghalang untuk memaksimalkan potensi diri, membuat kehidupan berjalan di tempat atau tidak ada kemajuan. Seorang yang memiliki kepercayaan diri rendah akan cenderung pasif, tidak aktif. Hal ini dikarenakan tidak percaya diri berarti tidak percaya dan yakin pada kemampuan yang ada di dalam dirinya. Merasa tidak mampu, dikuasai oleh rasa takut.

Orang yang memiliki rasa percaya diri adalah orang yang tahu tentang kemampuan dirinya dan kemudian mau menggunakan kemampuannya. Orang yang percaya diri tidak berarti akan terbebas dari rasa kurang percaya diri. Mereka hanya lebih berani menghadapi rasa takutnya dan berusaha membuktikan kemampuan dirinya. Semua orang pernah mengalami kurang atau tidak percaya diri. Akan tetapi, yang membedakan adalah bagaimana bersikap ketika rasa tidak percaya diri itu datang.

Kemampuan meningkatkan percaya diri sangatlah penting. Perlu latihan yang berkesinambungan hingga mampu mengelola rasa takut dan meningkatkan percaya diri dengan cepat. Berikut Langkah-langkah yang perlu dilakukan :

  1. Sadari
    Sadarilah ketika rasa kurang percaya diri itu datang. Biasanya rasa kurang percaya diri ini beriringan dengan rasa takut, rasa malu, dan rasa tidak nyaman. Coba amati kalimat-kalimat apa yang muncul dipikiran dan bagaimana respon tubuhnya. Setiap pikiran akan membuat respon tubuh tertentu, memiliki ciri tertentu. contohnya, rasa takut muncul akibat dari adanya pikiran “aku takut salah” dengan reaksi fisik sakit perut dan tangan berkeringat. Nah amati kalimat-kalimat yang hadir dalam kepala dan sensasi fisik yang membersamainya. Dengan kita menyadari maka kita akan lebih memahami apa penyebab dan akibatnya. Kita jadi menyadari bahwa kurang percaya diri itu adalah akibat dari pikiran-pikiran tertentu, dan kita akan secara sadar dapat mengganti pikiran negative penyebab rasa takut muncul dengan pikiran positif yang meningkatkan rasa takut meningkat.
  2. Akui
    Jika sudah menyadari bahwa sedang tidak percaya diri, merasa takut, atau malu dan tidak nyaman, maka Langkah selanjutnya adalah mengakuinya. Akui saja bahwa saat ini diriku sedang tidak percaya diri, sedang malu, sedang takut. Sadari dan terima saja kehadiran rasa-rasa itu. Jangan ditolak, menyangkal, atau mengalihkannya. Sadari bahwa rasa-rasa itu terjadi secara alami, datang tanpa permisi, dan tanpa kita minta. Merakan hal itu bukanlah sebuah kesalahan atau sesuatu yang buruk, Hal itu adalah manusiawi.
  3. Bergerak
    Langkah selanjutnya adalah bergerak. Bergerak ini berarti menggerakkan tubuhmu ketika gugup menghampiri. Misalnya ketika akan tampil di hadapan banyak orang dan merasa tidak percaya diri hadir maka lakukanlah Gerakan-gerakan kecil seperti mengibas-ngibaskan tangan, minum, merelaxkan badan, atau jalan-jalan. Bergerak juga berarti jangan diam dan menghentikan diri ketika rasa tidak percaya diri hadir. Lakukan pergerakan yang bisa membawa perasaanmu lebih baik, lebih semangat, dan meningkatkan percaya diri.
  4. Udah coba aja dulu
    Bergerak juga berarti jangan menghentikan langkah kaki untuk mencapai apa yang kamu impikan dan harapkan. Misalkan ingin menjadi seorang yang bisa percaya diri ketika berbicara depan umum. Ketika rasa tidak percaya diri hadir menghampiri di saat kesempatan untuk bicara depan umum, tetaplah melangkah mengambil kesempatan itu. Jangan biarkan ketakutan, rasa tidak nyaman, dan malu membuatmu menolak kesempatan itu. Jika menemui kegagalan yang membuat percaya diri menurun, tetaplah melangkah dan bergerak mengambil kesempatan yang ada. Coba saja dulu ambil kesempatan yang hadir, lalu lanjutkan dengan Langkah pertama yang sudah dijelaskan diatas.

Keempat hal di atas perlu dilakukan berulang-ulang. Semakin sering dilakukan maka akan semakin fasih dan cepat meningkatkan kepercayaan diri.

Ditulis oleh :
Ajeng Diah Hartawati, M.Psi, Psikolog
Internship Center & Career Development