Stop Lakukan ini Ketika Kerja
Sebagai pekerja swasta/negeri sering sekali kita mendengar bahwa pegawai – pegawai suka melakukan hal mereka sukai saat atasan atau boss mereka sedang tidak ada di kantor. Untuk fresh graduate biasanya mereka akan melihat aau mengobservasi pekerjaan pegawai yang lain, atau biasanya senior mereka. Hal ini yang pasti sering kalian temui atau bahkan mendengar hal tersebut. Berikut adalah hal yang dilarang :
- Pulang lebih awal ( belum saatnya untuk pulang)
Hal ini biasanya marak sekali terjadi saat mendekati libur-libur akhir tahun, libur-libur panjang atau tanggal merah. Bagi pegawai yang merasa sudah lelah dengan semua pekerjaan yang mereka lakukan selama di kantor biasanya mereka akan melakukan hal-hal yang akan membuat mereka tidak jenuh dan mengulur waktu agar cepat pulang.
- Melebihkan jadwal istirahat dari yang seharusnya
Istirahat yang biasanya di jadwalkan disetipa perusahaan swasta maupun negeri biasanya sekitar 1 jam, setelah itu mereka harus balik kekantor untuk melanjutkan pekerjaan. Tapi, banyak juga dari mereka yang datang melebihi waktu istirahat yang seharusnya. Hal ini bisa dikarenakan, lingkungan pekerjaan yang sangat membosankan atau faktor lingkungan yang mendkukng untuk berlama-lama istirahat
- Tidak bertanggung jawab
Tidak bertanggung jawab disini adalah, pekerjaan yang mereka lakukan biasanya akan lebih banyak atau bertumpuk. Bisa juga pekerjaan tersebut malah di oper atau di lemparkan ke pegawai yang lain karena, pekerjaan sebelumnya belum tentu sudah selesai juga
- Memakai Fasilitas Kantor
Biasanya kantor memfasilitasi transportasi atau alat-alat yang boleh di pakai oleh para pegawai nya. Tapi, sebagai pegawai yang baik sebaiknya kita juga harus mengerti dan bertanggung jawab dengan barang atau alat yang sudah diberikan oleh perusahaan tidak boleh dirusak atau di manfaat oleh pribadi kecualu, terdapat hal-hal yang memang sedang diperlukan