Sukses dengan Studi Independen
Studi Independen merupakan salah satu track dalam Program Enrichment di BINUS University. Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan kemampuan soft-skill dan technical-skill mahasiswa secara spesifik agar siap menghadapi revolusi industri 4.0. Selain itu juga program ini bertujuan untuk membekali mahasiswa dalam mempersiapkan apa saja yang dibutuhkan untuk masuk ke dunia industri dan tantangan apa saja yang akan dihadapi saat terjun ke dalam industri serta mahasiswa mendapat pengalaman mengerjakan proyek langsung sesuai dengan course yang diminati oleh mahasiswa.
Dalam studi independen ini, mahasiswa akan mempelajari kompetensi yang spesifik, praktis dan dibutuhkan di masa depan. Mahasiswa berkesempatan untuk berinteraksi dengan para parakar untuk memahami penerapannya. Bahkan mahasiswa juga mendapat kesempatan untuk mempraktekkan kompetensi tersebut dalam sebuah proyek yang riil. Sistem pembelajaran yang relevan dimana sesuai dengan kebutuhan industri memberikan kesempatan untuk masuk jalur karir yang diinginkan. Bahkan mahasiswa dapat belajar di luar program jurusan, serta membangun koneksi di luar perkuliahan.
Sukses dengan studi independen akan memberikan kesempatan untuk kamu belajar course di luar program/ aktivitas di luar kelas perkuliahan, namun tetap diakui sebagai bagian dari perkuliahan. Program Studi Independen bisa dicek pada program Magang dan Studi Independen Bersertifikat, Program SSI BINUS, atau dapat pula Program SSI Mitra lainnya.
Pada dasarnya, program ini tidak berbeda jauh dengan pelaksanaan kuliah yang sebelumnya pernah dijalani dimana kamu perlu mengikuti jadwal pertemuan baik secara onsite/online, mengerjakan assignment & proyek akhir, serta mengikuti ujian sertifikasi. Selain itu, kamu juga perlu mengikuti program ini sebaik mungkin agar mendapatkan nilai yang bagus dan memuaskan. Sedangkan untuk sertifikat yang diperoleh nantinya bisa menjadi salah satu pendamping ijazah kamu ketika lulus. Dengan adanya sertifikat ini membuat kamu akan menambah poin dalam pengalaman kamu di resume. Hanya saja kadang dilupakan oleh mahasiswa bahwa ada persyaratan administrasi yang perlu kamu kerjakan dalam Enrichment Program agar kamu dinyatakan lulus dalam Enrichment Program.
Jadi, jangan sampai kamu melewatkan pemenuhan persyaratan kelulusan pada program ini.
Penulis: Ira Setyawati, S.Psi., M.A.