BINUSIAN JOURNEY

Pertimbangan Sebelum Resign

Sebagai seorang freshgraduate atau baru pertama kali bekerja di sebuah perusahaan, biasanya akan cenderung mengikuti keinginan dan kesenangan diri. Belum memiliki pengalaman kerja lainnya untuk membandingkan dan menjadi mudah memutuskan untuk resign agar mendapatkan pekerjaan secepat mungkin sesuai keinginan menjadi priotritas utama. Prinsip inilah yang seringkali membuat para freshgradute cenderung asal-asalan dalam mengirim lamaran tanpa melakukan riset terlebih dahulu mengenai perusahaan yang dituju. Padahal penting lho mengetahui seluk-beluk perusahaan yang kita lamar agar menunjang kenyamanan kerja dan pengembangan karier di masa depan. Tidak menjadi kutu loncat yang sebentar-sebentar pindah perusahaan tanpa memberikan atau menjadi sesuatu yang berarti.

Berikut ini merupakan beberapa hal yang dapat kamu jadikan dasar untuk melakukan riset perusahaan:

  1. Bidang usaha yang digeluti oleh perusahaan
    Seringkali saat melamar pekerjaan, aplikan terlalu fokus pada jabatan yang dituju hingga mengabaikan bidang usaha yang digeluti oleh perusahaan. Padahal, meskipun pada jabatan yang sama, tanggung jawab dan kesempatan karier yang ditawarkan bisa jadi berbeda pada perusahaan dengan bidang usaha yang berbeda. Melalui riset ini, kamu dapat mempertimbangkan bidang usaha apa yang sesuai dengan aspirasi kariermu. Jika kamu menginginkan karier yang stabil dalam jangka waktu yang panjang, maka kamu bisa mempertimbangkan bidang usaha yang memiliki potensi untuk berkembang dan bertahan dalam jangka waktu yang panjang. Apabila kamu memiliki ketertarikan pada bidang-bidang spesifik seperti perbankan, manufaktur, atau bidang usaha lain, kamu juga dapat mempertimbangkan hal tersebut.
  2. Reputasi perusahaan
    Survei menunjukkan bahwa 46% orang tidak ingin melamar di perusahaan dengan reputasi yang buruk, sedangkan 66% orang mengaku tidak akan menerima tawaran pekerjaan dari perusahaan dengan budaya yang buruk (McCall, 2022). Reputasi perusahaan menggambarkan bagaimana suatu peruhaan memperlakukan karyawan atau merespon kebutuhan pelanggan. Tidak hanya iklim kerja yang toksik, reputasi yang buruk pada suatu perusahaan juga akan beperngaruh terhadap kondisi finansial perusahaan. Oleh karena itu, pastikan perusahaan yang kamu ingin lamar memiliki reputasi yang baik yah!
  3. Stabilitas perusahaan
    Stabilitas perusahaan akan berimplikasi terhadap persepsi karyawan mengenai kelangsungan pekerjaan yang sedang dijalani. Sebuah studi mengenai kinerja karyawan menunjukkan bahwa job insecurity (ketidaknyamanan kerja) berasosiasi negatif dengan kesejahteraan subjektif pada karyawan, di mana hal ini akan berdampak pada kinerja karyawan (Darvishmotevali & Ali, 2020). Kamu dapat mempertimbangkan terkait fluktuasi revenue, usia, dan histori downsizing perusahaan untuk mengetahui stabilitas perusahaan.
  4. Benefit yang ditawarkan oleh perusahaan
    Hal lain yang perlu dipertimbangkan sebelum melamar suatu pekerjaan adalah benefit yang ditawarkan perusahaan. Sebagai individu yang bekerja secara professional dan berkontribusi terhadap organisasi, tentu kamu harus menghargai diri sendiri dengan memastikan bahwa benefit yang diterima sesuai dengan jerih payah yang dikeluarkan. Jangan sampai kamu mengerjakan banyak tugas namun tidak mendapatkan kompensasi yang setimpal. Kamu dapat melakukan riset terkait dengan gaji, tunjangan, bonus, asuransi kesehatan, ataupun benefit lain yang ditawarkan perusahaan untuk memastikan perusahaan tersebut layak. Selain itu kamu juga dapat melakukan perbandingan dengan perusahaan lain pada jabatan yang serupa untuk mengetahui standar benefit pada posisi yang ingin kamu lamar.
  5. Visi, misi, dan budaya perusahaan
    Salah satu tujuan seleksi karyawan adalah mempertemukan perusahaan dan calon karyawan dengan value  yang selaras. Banyak perusahaan yang mengklaim diri mereka sebagai “the best home for talents”, namun apakah artinya hal ini berlaku untuk siapapun?. Masing-masing individu memiliki prinsip dan value hidup masing-masing, oleh karena itu, carilah perusahaan yang kamu rasa memiliki kecocokan dengan dengan prinsip yang kamu miliki. Untuk melakukan riset terkait hal tersebut, kamu dapat mengunjungi website perusahaan untuk membaca mengenai visi, misi, dan nilai-nilai perusahaan. Selain itu kamu juga dapat melihat review dari konsumen, dan mengecek laman LinkedIn perusahaan (Porter, 2019).

Ditulis oleh:
Nisrina Hanun Iftadi, M.Psi, Psikolog

Referensi:
Darvishmotevali, M., & Ali, F. (2020). Job insecurity, subjective well-being and job performance: The moderating role of psychological capital. International Journal of Hospitality Management87, 102462. https://doi.org/10.1016/j.ijhm.2020.102462
McCall, G. (2022, Juni 7). How to protect people and reputation. Training Journal. https://www.trainingjournal.com/articles/features/how-protect-people-and-reputation
Porter, R. (2019). Things You Should Know About a Company Before Applying—College Recruiter. https://www.collegerecruiter.com/blog/2019/09/16/things-you-should-know-about-a-company-before-applying/