BINUSIAN JOURNEY

Seminar CTI x BINUS : Accelerate Your Success Using Creative Technology

30 September 2022

Online Via Zoom

Total Peserta 403

Seminar ini mengangkat judul Accelerate Your Success Using Creative Technology ini termasuk dalam kegiatan career preparation seminar yang biasa rutin diadakan oleh Internship Center dan Employability & Entrepreneurship Center BINUS. Melalui event ini diharapkan mahasiswa mendapat gambaran dunia kerja, dan lebih tahu apa saja yang harus dipersiapkan sejak dini. Nah, khusus pada seminar hari ini, BINUS University berkolaborasi dengan PT Computrade Technology International (CTI Group) mengangkat materi dan sesi sharing mengenai implementasi dan pemanfaatan creative technology pada perusahaan teknologi. Narasumber yang akan berbagi ilmu dan pengalamannya adalah Pak Ronny. Beliau merupakan Director of Smartnet Magna Global (Salah satu anak perusahaan dalam CTI Group) dan juga merupakan Alumnus BINUS University.

Pada sesi seminar kali ini Pak Ronny menjelaskan mengenai creative technology, technology entrepreneurship, digital business model, opportunity recognition, issues, dan success criteria factor.
Perbincangan tidak hanya sebatas sharing mengenai materi dan pengalaman narasumber sebagai direktur di sebuah perusahaan teknologi tetapi juga memberikan insight-insight bagi para peserta yang bertanya mengenai permasalahan-permasalahan dalam merintis sebuah bisnis berbasis teknologi ataupun digital. Secara singkat beliau menekankan agar memperhatikan aspek penting 3P (People, Process, Product) dan dapat mengadopsi Start-Up Spirit dari CTI Group yaitu Adaptive, Agile, and Lean. Melalui spirit ini maka aspek people, process, dan product dapat terus mengikuti dan menyesuaikan diri dengan cepat dan tepat pada perubahan-perubahan yang terjadi.  Pak Ronny menutup sesi dengan berpesan dan mengajak Binusian untuk jangan pernah berhenti belajar teruslah belajar karena perkembangan teknologi dan permasalahan security itu tidak ada habisnya.


Disusun oleh Ajeng Diah Hartawati, M.Psi, Psikolog.