BINUSIAN JOURNEY

Tips Agar CV Kamu Lolos Tahap Seleksi

Satu hal yang seringkali tidak disadari oleh jobseekers adalah ditolaknya CV kamu di recruiters. Ada banyak hal yang perlu kamu pertimbangkan dalam membuat CV agar mudah lolos tahap seleksi, diantaranya:

  1. Gunakan font yang mudah dibaca dalam CV kamu
    Menggunakan font yang mudah dibaca akan memudahkan recruiter untuk membaca profile kamu dengan lebih jelas.
  2. Jadikan CV kamu format file PDF agar udah dibaca dan diakses oleh recruiter
    Dengan menggunakan format file PDF akan memudahkan recruiter untuk mengakses dan membacanya dari komputer/laptop atau bahkan dari handphone sekalipun.
  3. Tidak perlu mencantumkan job description yang tidak relevan
    Kamu perlu memilah-milah job description yang relevan dengan posisi yang akan kamu lamar, sehingga akan lebih tergambar jelas pengalaman yang kamu miliki.
  4. Pengalaman kerja terakhir ditulis di urutan pertama
    Menuliskan pengalaman kerja dari terakhir (tahun terakhir) akan memudahkan recruiter untuk mengecek pengalaman kerja kamu dari tahun terakhir ke tahun-tahun sebelumnya.
  5. Hindari menggunakan singkatan
    Penggunaan singkatan akan membingungkan recruiter untuk memahami istilahnya, sebaiknya kamu menulis istilahnya dengan detail.
  6. Jangan gunakan desain atau warna yang terlalu mencolok
    Pengunaan desain atau warna usahakan yang tidak mencolok di mata serta sebaiknya menggunakan 2-3 warna yang senada. Hal ini akan memudahkan recruiter dalam membaca isi CV kita.
  7. Maksimal 2 halaman tapi usahakan cukup 1 halaman saja
    Penulisan sebaiknya maksimal 2 halaman. Apabila kamu memiliki pengalaman yang banyak, bisa dipilah-pilah terlebih dahulu yang mendukung pekerjaan yang ingin kamu lamar.
  8. Tulis juga apa saja pencapaian kamu di pekerjaan sebelumnya
    Bentuk pencapaian kamu di pekerjaan sebelumnya tidak selalu berupa penghargaan, tapi bisa juga berupa pengalaman yang kamu dapat pada pekerjaan tersebut.
  9. Lihat contoh-contoh CV lain sebagai referensi
    Mencari inspirasi CV lainnya akan membantu kamu dalam membuat CV yang sesuai dengan diri kamu.
  10. Baca lagi berulang-ulang sebelum dikirim, jangan sampai ada typo!
    Kesalahan typo akan menunjukkan diri kamu yang kurang teliti sehingga perlu kamu mengecek kembali tulisan dalam CV dan surat lamaran kamu.
  11. Minta feedback dari orang lain mengenai CV kamu jika masih terasa ada yang kurang
    Meminta masukan dari orang lain akan memberikan ide atau referensi kepada kamu untuk memperbaiki CV kamu.

Selamat memperbaiki CV kamu ya. Semoga kamu lolos ya ke tahap selanjutnya.
Disusun oleh Ira Setyawati