Pengaruh Digitalisasi Industri 4.0 pada Dunia Akuntansi Syariah di Indonesia

Dalam perkembangan digitalisasi pada industri 4.0 ini mampu mempengaruhi proses transaksi dan sistem dalam industri. Hal ini merupakan transformasi industri dari konsep konvensional menjadi virtual. Transformasi ini dapat mempengaruhi proses transaksi dan sistem di dalam industri. Maka dari itu, kita perlu adanya strategi yang harus dilakukan.

Apa itu Digitalisasi Industri 4.0?

Secara harfiah, digitalisasi berarti mengubah sesuatu menjadi digital alias memanfaatkan teknologi. Di dunia industri dan bisnis sendiri, kata digitalisasi sudah menjadi primadona dan belakangan ini sudah menjadi tren tersendiri. Digitalisasi industri 4.0 adalah suatu perubahan komunikasi, fungsi, maupun interaksi dalam industri ke dalam digital.

Apa itu Akuntansi Syariah?

Akuntansi syariah merupakan sub-sistem dari sistem ekonomi dan keuangan Islam, digunakan sebagai instrument pendukung penerapan nilai-nilai Islami dalam ranah akuntansi, fungsi utamanya adalah sebagai alat manajemen menyediakan informasi kepada pihak internal dan eksternal organisasi. Akuntansi syariah sangat penting dikarenakan akuntansi syariah dapat menyajikan atau mengungkap dampak sosial perusahaan terhadap masyarakat dan sekaligus menyajikan laporan pertanggungjawaban yang bersifat humanis, emansipatoris, transendental dan teologikal. Oleh karena itu, konsep dasar akuntansi syariah adalah bersifat zakat dan amanah oriented.

Apa Pengaruh Digitalisasi Industri 4.0 pada Dunia Akuntansi Syariah?

Berbicara mengenai digitalisasi industry 4.0 yang diprediksi akan menggerus profesi akuntan, secara tidak langsung justru eksistensi profesi akuntansi syariah kedepan dapat dipastikan akan tetap dibutuhkan. Sebagai contoh kajian terdahulu adalah Indeks Saham Syariah Indonesia yang terus mengalami perkembangan pada tiap tahunnya sehingga profesi akuntansi syariah seperti auditor pasti akan diperlukan.

Selain itu pemerintah juga membentuk KNKS (Komite Nasional keuangan Syariah ) lalu dengan tujuan menjadikan Indonesia sebagai Negara Pusat Ekonomi Syariah. Maka dengan adanya kecanggihan teknologi justru akan semakin memberikan dampak positif bagi dunia akuntansi syariah apabila SDM yang ada didalamnya mampu mejadi pelopor terciptanya transaksi ekonomi yang sesuai dengan prinsip dan syariat islam.

Daftar Pustaka

 

Anwar, S. (2019). Revolusi industri 4.0 Islam dalam merespon tantangan teknologi digitalisasi. Jurnal Studi KeIslaman8(2), 16-28.

Maulana, M. I. S., Firdan, M., Sabilla, S. R., & Hakam, A. (2022). Perkembangan Perbankan Syariah di Era Digitalisasi. IQTISADIE: Journal of Islamic Banking and Shariah Economy2(1).

Hafizha, Z., & Anggraini, T. (2023). Pengaruh Personal Branding Sumber Daya Insani Perbankan Syariah Terhadap Digitalisasi Banking di Era Industri 4.0. Jurnal Ilmiah Ekonomi Islam9(1), 470-479.

Dewati Salma Syahtri