Alumni Gathering S1

Ulasan Singkat Tentang Acara Alumni Gathering



Pada tanggal 28 Oktober 2005, telah berlangsung acara Alumni Gathering S1.

Acara yang diadakan untuk semua Angkatan dan semua Jurusan ini, diselenggarakan di Kampus Anggrek lt 8 Universitas Bina Nusantara.

Diawali dengan doa yang dibawakan oleh Bp. Bahtiar Saleh Abbas Ph.d, kemudian di lanjutkan dengan Kata Sambutan oleh Rektor Universitas Bina Nusantara Prof. Dr. Gerardus Polla M. App., Sc.

Acara Alumni Gatheringyang terselenggara, bukan hanya sekedar sebuah acara temu kangen Alumni, tapi juga ingin membangkitkan network dengan sesama Alumni, seperti tercetus pada saat Talk Show dengan Alumni Sukses yang diwakili dari 3 sisi yang berbeda yaitu : sisi Entrepreneur (Bp. Sakti Wahyu Trenggono – Pemilik Indonesian Tower dgn pendapatan 12 M per bulan) , Intrapreneur(Bp. Herbet Ang dari Acer, yang memiliki prestasi dari Awal Kuliah sampai di dunia kerjanya menjadi best employee) dan dunia pendidikan ( Bp. o­nce Kurniawan yang telah memiliki berbagai pengalaman di dunia pendidikan dengan Gebrakan dan Pencetus Ide-ide baru terutama dalam e-learning)

Di sini Bp. Trenggono mengatakan bahwa Network sesama Alumni adalah sesuatu yang penting dan berharga. Hal ini dirasakan nya ketika beliau yang juga merupakan salah satu Alumni di ITB, dalam karirnya Network sangat membantu. Bahkan beliau menanyakan : ” Hayo Alumni BiNus,…dimana nih Ikatan Alumni nya?” Ini adalah topik akhir dari talk show sebelum masuk ke acara ramah tamah.

 

Dalam acara ramah tamah sesama Alumni dapat bertemu dengan teman Alumni yang lainnya dan saling tukar menukar kartu nama. Sambil menikmati makan malam yang tersedia, dibahas juga tentang konsep dan pengenalan wadah baru di Universitas Bina Nusantara yang berfungsi menjaga jaringan dan hubungan antar Alumni yaitu : Alumni Relation, presentasi di bawakan oleh Wakil Rektor III yaitu Bp. Wayah S. Wiroto Ph.D . Di dalam persentasi di gambarkan bahwa Alumni adalah salah satu ”warga” dari komunitas BiNusian, dan hendaknya Jaringan dari Alumni dapat memberikan kehidupan bagi warga Alumninya.

Dimana hubungan Alumni dengan Komunitas BiNusian sama seperti lingkaran yang tak akan putus.

Selesai dari presentasi tentang divisi Alumni Relation, para Alumni diajak untuk mengingat kembali seluruh rangkaian kelangsungan hidup Universitas Bina Nusantara yang telah berkarya dan berkontribusi untuk Negara Indonesia dalam Dunia Pendidikanselama 25 tahun dengan melihat video Corporate Bina Nusantara dan video Alm. Ibu Widia .

Bahwa dalam 25 tahun, bukanlah waktu yang lama namun perkembangan terus terjadi, dalam 25 tahun semua pihak (komunitas BiNusian) terus saling mengisi dan menjalin prestasi serta membangun kehidupan komunitasnya, salah satunya adalah peran para Alumni UBiNus yang sudah membawa nama baik UBiNus di masyarakat baik Nasional maupun Internasional. Juga tak bisa dipungkiri bahwa hasil dari pemikiran seorang Wanita yang memiliki pemikiran yang brilian telah membuat BiNus semakin diakui, beliau adalah : Dr. Theresia Widia Suryaningsih,Rektor I Universitas Bina Nusantara.

Seluruh rangkaian acara Alumni Gathering mengalir dari detik ke detik, menit ke menit dan jam ke jam, lengkap sudah seluruh rangkaian acara, Alumni Gathering yang terdiri dari temu kangen seputar BiNus dengan mengingat kembali rangkaian kegiatan dari tahun ke tahun, berbagi pengalaman dengan Alumni Sukses lewat Talk show, serta diakhir acara sebelum di tutup oleh doa dilengkapi dengan penarikan door prize untuk seluruh Alumni yang hadir.

 

Sekian dari saya, salam Alumni, Salam BiNusian, dan Jayalah BiNusian selalu


Maria Intan Setiadi

Alumni Relation