Maksimalkan Profil LinkedIn untuk Menarik Perhatian Recruiter

LinkedIn merupakan salah satu sosial media yang biasanya digunakan oleh para karyawan atau profesional untuk berinteraksi satu sama lain. Selain itu, LinkedIn juga digunakan sebagai sarana interaksi para pencari kerja dengan penyedia lowongan pekerjaan. Jika kamu memiliki akun LinkedIn, kamu akan sering melihat para pencari kerja yang mempromosikan diri mereka atau recruiter dari berbagai perusahaan dan instansi mengumumkan lowongan pekerjaan. Oleh karena itu, LinkedIn dapat menjadi media yang tepat bagi kamu untuk membangun personal branding sebagai seorang job seeker.

Tidak perlu menunggu lulus dari bangku perkuliahan, jika kamu masih berstatus sebagai mahasiswa aktif, maka kamu juga bisa mulai membangun profil LinkedInmu sehingga lebih siap setelah lulus.

Lalu bagaimana cara untuk mengoptimalkan profil LinkedIn?

  1. Gunakan foto profil yang profesional
    Hal pertama yang akan menjadi fokus utama ketika seseorang mengunjungi profilmu adalah foto yang kamu gunakan. Sepertia apa foto profil yang digunakan akan memberikan kesan awal terhadap profesionalitasmu. Oleh karena itu, kamu bisa memasang foto profil yang profesional namun dengan poses yang casual. Kamu dapat menggunakan pakaian formal atau semi formal, tampil rapi dengan rambut atau hijab yang rapi, serta riasan sederhana agar menampilkan kesan yang menarik.
  2. Summary
    Kamu dapat memanfaatkan kolom summary pada LinkedIn untuk menuliskan deskripsi singkat mengenai dirimu. Agar menarik perhatian recruiter, buatlah deskripsi yang singkat namun padat mengenai latar belakang pendidikan, bidang-bidang yang kamu sukai, serta gambaran aktivitas atau kegiatan yang pernah dan sedang kamu lakukan. Pastikan bahwa apa yang kamu tulis dalam summary relevan dengan bidang-bidang atau jabatan pekerjaan yang kamu minati.
  3. Pengalaman Kerja
    Jika kamu sudah pernah bekerja atau mengikuti program magang, kamu dapat mencantumkan pengalaman-pengalam tersebut sebagai professional experience. Tuliskan dengan jelas nama instansi tempat bekerja beserta rentang waktu pekerjaan tersebut dilakukan. Jangan lupa sertakan jabatan dan tanggung jawab dalam pekerjaan tersebut. Akan lebih menarik jika kamu juga mencantumkan pencapaian-pencapaian yang berhasil kamu raih selama menduduki suatu posisi jabatan.
  4. Prestasi
    Apabila kamu memiliki prestasi di luar aktivitas kuliah atau pekerjaan, maka kamu dapat menyertakan informasi ini di profil LinkedInmu. Jangan lupa untuk memastikan bahwa prestasi yang kamu cantumkan masih relevan dengan pekerjaan yang kamu inginkan.
  5. Pengalaman Organisasi
    Belum pernah memiliki pengalaman bekerja? jangan khawatir, bagi kamu yang masih berstatus mahasiswa atau freshgraduate, kamu dapat menuliskan kegiatan organisasi yang pernah diikuti selama kuliah. Deskripsikan juga jabatan dan tanggung jawab yang kamu pegang dalam organisasi dan sertakan hal-hal yang berhasil kamu capai selama menjabat di dalam organisasi yang pernah diikuti.
  6. Pelatihan dan sertifikasi
    Kamu dapat menyertakan pelatihan dan sertifikasi yang pernah kamu ikuti untuk meyakinkan recruiter terkait dengan keterampilan yang kamu miliki di bidang-bidang tertentu.
  7. Portofolio
    Apabila kamu memiliki portofolio atau bukti karya yang menunjukkan keahliamu, seperti poster atau hasil editing video kamu dapat mencantumkan link-link yang dapat diakses untuk melihat portofolio-portofolio tersebut.
  8. Mengumpulkan rekomendasi
    Bagian lain dalam profil LinkedIn yang dapat kamu manfaatkan adalah kolom testimoni. Di kolom ini, kamu dapat menyertakan testimoni atau rekomendasi dari rekan-rekan profesional yang kamu miliki. Kamu dapat meminta rekomendasi ini dari teman kerja, kenalan, dosen, atau atasan di tempat kerja. Semakin baik profil dari orang-orang yang memberikan rekomendasi, maka akan semakin menarik pula di mata recruiter.

Nah, itu tadi beberapa tips dan fitur yang dapat kamu maksimalkan untuk menarik perhatian recruiter. Tunggu apa lagi? Segera update profil LinkedInmu!

Referensi:
Mulyadi, B. M. 2023. Bagaimana Cara Mengoptimalkan Profil LinkedIn Anda agar Lebih Mudah Ditemukan? Diakses pada tanggal 20 April 2023. https://id.linkedin.com/pulse/bagaimana-cara-mengoptimalkan-profil-linkedin-anda-mahardika-mulyadi

Penulis: Nisrina Hanun Iftadi, M.Psi., Psikolog
Editor: Ira Setyawati, S.Psi., M.A.