Oleh : Priska Arindya Purnama, S.Si.,M.Si.

Beberapa tahun terakhir ini, Big Data adalah salah satu topik yang sering dibicarakan oleh beberapa kalangan, baik dari kalangan pemerintah hingga pebisnis, begitu juga dari berbagai sektor, mulai dari sektor bisnis, pendidikan, teknologi, kesehatan, keuangan dan sektor-sektor lainnya. Salah satu peran big data yang paling penting yaitu pada sektor bisnis. Seiring berkembangnya dunia bisnis dan teknologi maka semakin besar pula peran big data, khususnya pada pemasaran bisnis. Banyak sekali metode riset yang dilakukan oleh perusahaan-perusahaan dalam upaya meningkatkan strategi pemasaran untuk mengetahui bagaimana perilaku konsumen, produk apa yang disukai oleh konsumen, atau trend pasar. Saat ini, “big data analytics” merupakan salah satu metode analisis yang sudah sering dibahas dalam metode riset pemasaran.

Pada era digital di mana semua orang memiliki akses internet, istilah ”bisnis online” mulai merajalela karena bisnis pun menjadi semakin mudah untuk dilakukan dimanapun dan kapanpun, khususnya dalam penggunaan media sosial. Saat ini, para pebisnis umumnya lebih memilih untuk menjual produk dan jasa mereka melalui media sosial daripada membuka gerai bisnis sendiri. Hal ini disebabkan karena jelas modal yang dikeluarkan jauh lebih sedikit, sehingga segala transaksi bisnis saat ini hampir seluruhnya terjadi secara online. Disinilah big data memainkan peran penting dalam mengelola data dari proses transaksi online.

Big data mencakup data serta informasi dengan jumlah, ragam dan kecepatan yang sangat besar. Mayoritas data yang tersimpan adalah data yang tidak terstruktur atau unstructured data, seperti data teks, suara, gambar, video dan sebagainya. Data yang tidak terstruktur ini tidak dapat diolah atau dianalisis menggunakan metode statistik seperti pada umumnya, sehingga big data memiliki metode-metode tersendiri dalam proses analisisnya.

Big data analytics tidak hanya memiliki kapasitas data dengan skala besar saja, namun juga berkecepatan tinggi. Salah satu platform yang menyimpan dan memproses big data yang dapat diskalakan dan diandalkan yaitu Hadoop. Saat ini umumnya baru perusahaan-perusahaan besar dan ternama saja yang sudah memanfaatkan teknologi big data, sehingga diharapkan para pelaku bisnis lain khususnya yang bergerak secara online juga dapat memanfaatkan teknologi big data agar bisnis dapat berkembang dengan lebih baik.