BSSC FESTIVAL 2017

BSSC FESTIVAL adalah sebuah acara tahunan yang diadakan oleh BINUS Square Student Committee. Tahun ini, BSSC FESTIVAL mengambil tema Re:Code yang merupakan game show, dengan tujuanmengasah logika dan kemampuan berpikir peserta. Re:Code yang diadakan pada tanggal 3 – 5 Maret 2017, ramai didatangi oleh pengunjung. Terbukti, total pengunjung yang hadir lebih dari 1.400an. Terdapat pula guest star yang ikut meramaikan acara, yaitu Zhuge Kamiya, Edelyn dan Jeanice Ang.

Games show mengusung beberapa permainan menarik seperti 5:5, 12 Janggi, Kahoot Riddles, Match-3 dan lain-lain. Pada hari pertama, peserta mengikuti babak penyisihan, dimana mereka memainkan 3 permainan. Peserta yang berhasil melewati babak penyisihan, kemudian bertanding kembali pada hari kedua dengan dibagi menjadi beberapa kelompok untuk bermain dalam group stage. Babak final diadakan pada hari ketiga untuk menentukan 1 pemenang.

Tidak hanya games show, Re:Code juga mengadakan perlombaan cosplay, yang dimana peserta mengenakan kostum sesuai karakter favorit mereka. Selain itu, terdapat pula “Ansoch”, yaitu escaperoom yang mengharuskan peserta untuk keluar dari suatu ruangan dengan menyelesaikan puzzle-puzzle yang terdapat didalamnya. Ada pula performance oleh UKM BINUS dan fasilitas photobooth.

Acara ini menarik karena menghadirkan suatu tema yang berbeda dan pertama kali dalam sejarah BSSC FESTIVAL. Feedback peserta, entah dari games show yang menarik, stand yang beragam dan escape room yang unik. Diharapkan dari adanya kegiatan ini, BSSC mampu berinovasi kembali dalam penyelenggaraan event selanjutnya.