“Craft Your Future, Now!” Seminar

Pada tanggal 17 Desember 2016, divisi Human Resources and Development BSSC mengadakan Seminar 1 untuk seluruh anggota BSSC. Tujuan diselenggarakannya Seminar 1 BSSC yang bertema “Craft Your Future, Now!” adalah untuk memaksimalkan penggalian potensi diri para peserta agar menjadi pribadi-pribadi yang tangguh, percaya diri, bertanggung jawab dan memiliki kemampuan komunikasi yang baik agar dapat dijadikan sebagai bekal tambahan di dunia kerja yang persaingannya semakin ketat. Seminar 1 mengundang seorang pembicara bernama Oeinarto. Kak Oeinarto merupakan alumni dari BSSC yang telah memasuki dunia kerja saat ini.          Pada Seminar 1 kali ini, Kak Oeinarto membagikan pengalaman dan tips dari apa yang telah Ia dapati selama berada di BSSC untuk menghadapi dunia kerja.  Pengalaman tersebut berupa cara kita untuk dapat beradaptasi dan menghadapi berbagai macam tantangan, orang dan situasi selama bekerja dan berorganisasi khususnya dalam BSSC yang anggotanya berasal dari banyak daerah dan memiliki karakter yang berbeda-beda.

Hasil dari kuesioner HRD menunjukan bahwa Seminar “Craft Your Future, Now!” mendapat respon yang baik dari peserta. Total hasil kepuasan dan ketertarikan peserta akan materi yang dibawakan oleh Kak Oeinarto sebesar 92.8%. Hal ini dapat terlihat dari antusiasme peserta saat sesi tanya jawab bersama Kak Oeinarto dan juga saat diberikan kesempatan oleh MC untuk merangkum materi yang dibawakan oleh Kak Oeinarto. Peserta juga berpendapat bahwa seminar dibawakan dengan suasana yang santai sehingga mudah dalam menangkap materi yang disampaikan. Setelah peserta mengikuti Seminar 1, diharapkan mereka mampu mengembangkan kemampuan dalam berorganisasi khususnya dalam BSSC maupun dunia kerja nanti.