indopos.co.id – Untuk  mewujudkan visi misi BINUS UNIVERSITY sebagai a World Class University, dimana 2 dari 3 mahasiswa Binus University telah diterima bekerja di perusahaan global atau menjadi entrepreneur sebelum mereka di wisuda, Jurusan GAT,  Binus University adakan field study ke University of Tokyo dan kegiatan Business Day Pada Tokyo Game Show berlangsung pada tanggal 17 – 20 September 2015 lalu. Binus University dalam rilisnya kepada indopos.co.id Jumat (9/10) menyebutkan, acara Tokyo Game Show berlangsung selama empat hari berturut-turut ini diselenggarakan di University of Tokyo dan Makuhari, Chiba.

Bukti nyatanya dalam mewujudkan cita-cita besar Binus University mengirimkan perwakilan sebanyak 11 mahasiswa dan juga satu Head of Program (HoP) Jurusan Game Application & Technology (GAT) Binus University.

Selain kegiatan ini dapat memberikan pengalaman internasional experience kepada para mahasiswa dan mahasiswa pun mendapatkan sharing knowledge untuk benchmarking kurikulum serta program GAT juga dapat meningkatkan kerjasama internasional dengan universitas dan industri game di Jepang dan dunia dan mendapatkan inspirasi dalam menciptakan produk game berkelas dunia.

Mahasiswa Binus University adakan field study ke University of Tokyo dan kegiatan Business Day Pada Tokyo Game Show berlangsung pada tanggal 17 - 20 September 2015 lalu di University of Tokyo dan Makuhari, Chiba. Int

Mahasiswa Binus University adakan field study ke University of Tokyo dan kegiatan Business Day Pada Tokyo Game Show berlangsung pada tanggal 17 – 20 September 2015 lalu di University of Tokyo dan Makuhari, Chiba. Int

Sebelas mahasiswa GAT tersebut meliputi Vincent, Todo Daniel Sibalok, Abraham Beltsazar, Fernando Dioni, Jason Vendy, Muammar, Thomas Jaya Putra, Kelvin William Chandra, Farrelis Yudhi, Renaldi Saputra, Ricky Fajar Adiputra, serta Michael Yoseph Ricky (Head of Program Game Application & Technology, Binus University).

Kegiatan Tokyo Game Show merupakan kegiatan tahunan yang dapat membuka wawasan dan memberikan sharing knowledge untuk dapat menciptakan aplikasi game berkelas dunia dan yang paling menarik adalah setiap mahasiswa dapat melihat games yang dihasilkan dan dapat mencoba langsung aplikasi games tersebut dan dapat mencoba sebagai teknologi baru seperti Playstation VR (Virtual Reality).

Beberapa industri game yang turut serta meramaikan acara Business Day di Tokyo Games Show adalah berbagai industri game dari Jepang dan dari berbagai dunia, seperti SEGA, SQUAREENIX, BANDAI NAMCO, CAPCOM, PLAYSTATION, game developer dan publisher Jepang seperti DeNa, dan lain-lain.

Terdapat ratusan industri game dari seluruh dunia yang mengikuti kegiatan Tokyo Game Show, termasuk Anantarupa Studio dan Touch Ten, Game Developer dari Indonesia yang berpartisipasi dalam kegiatan Tokyo Game Show 2015.

Tak kalah menarik, Mahasiswa GAT, Binus University juga mengunjungi University of Tokyo dan mendapatkan sharing knowledge tentang perkembangan game di Jepang, kegiatan perkuliahan yang ada di Universitas nomor 1 di Jepang yaitu University of Tokyo dan mendapatkan gambaran tentang product hasil karya mahasiswa dari University of Tokyo.

Selain University of Tokyo, Universitas Shu-Te dari Taiwan juga turut terlibat dalam acara ini sehingga tidak hanya mendapatkan gambaran tentang product dari University of Tokyo, tetapi juga dari Universitas Shu-Te Taiwan.

Semoga dengan adanya kegiatan Tokyo Game Show dapat meng-encourage mahasiswa Game Application & Technology dalam menghasilkan game berkelas dunia sehingga dapat menjadi salah satu exhibitor dalam Tokyo Game Show 2016, tutup Michael Yoseph Ricky, Head of Program Game Application & Technology, Binus University.(rmn)

Sumber :

http://www.indopos.co.id/2015/10/mahasiswa-binus-university-ikut-business-day-pada-tokyo-games-show.html