Onlinologi ternyata bukan hanya seminar, namun ajang berbagi pengetahuan terbaru di industri saat ini. Dua ratus peserta yang hadir menandakan kesadaran masyarakat Indonesia akan pendidikan yang fleksibel atau kelas karyawan yang berkualitas semakin tinggi. Berikut pendapat beberapa peserta mengenai BINUS ONLINE LEARNING (BOL):

Yos Rizal Kurniawan – Vice Director 3M
Konsep serta program yang ditawarkan oleh BOL sangat menarik sekali. Khususnya untuk praktisi HRD yang membutuhkan partner institusi pendidikan untuk meningkatkan kualitas pendidikan karyawan. Saya rasa BOL menjadi pilihan yang tepat, karena fleksibilitas yang ditawarkan sangat dibutuhkan oleh praktisi.

Adit – PT. Kliring Penjaminan Efek Indonesia
Konsep yang ditawarkan BOL sangat menarik. BOL bisa memberikan kesempatan bagi kami para karyawan untuk bisa berkuliah namun tetap bisa berkarir. Sangat fleksibel, semoga kedepannya program yang ditawarkan bisa lebih banyak lagi.

Yudi Anggi Permana – PT. Inovisi Infracom. TBK
Secara pribadi online learning ini sangat penting untuk kedepannya. Fleksibilitas yang ditawarkan sangat membantu kami untuk dapat meningkatkan jenjang karir di masa depan.

Luki – PT. AA International
BOL sangat berguna. Pendidikan saat ini sangatlah penting karena dapat mempengaruhi jenjang karir untuk kedepannya. Melalui fleksibilitas yang ditawarkan, BOL ini sangat cocok dengan kami yang sibuk tidak dapat hadir di kelas perkuliahan biasa.

Grace – PT. Eisai Indonesia
Secara keseluruhan konsep BOL itu sangat berguna untuk peningkatan mutu dan karir dari karyawan di bidang pendidikan. Walaupun online, saya tetap harapkan BINUS mampu menghadirkan lulusan yang berkualitas juga melalui program online ini.

Dini – PT. AIMIA
Melihat kondisi kota Jakarta saat ini membuat saya berpikir bahwa perkuliahan sistem online akan sangat membantu dan dibutuhkan saat ini. Bagi saya BOL ini menawarkan kemudahan dalam perkuliahan. (LN)