CHIP.co.id – Melanjutkan kesuksesan terdahulunya, Microsoft kembali menggelar kompetisi tahunan terbesar tingkat dunia di bidang Teknologi Informasi, Imagine Cup 2014.
Kompetisi yang menginjak tahun ke-12 ini mengajak pelajar dan mahasiswa dari seluruh dunia untuk menciptakan inovasi teknologi yang dapat membawa perubahan positif bagi permasalahan dunia melalui software.
“Seperti tahun kemarin, ada tiga kategori yang dikompetisikan pada Imagine Cup 2104, yakni kategori Game, inovasi, dan World Citizenship, kata Risman Adnan, Direktur Developer and Platform Group, Microsoft saat media briefing Imagine Cup 2014 di kantor Micrososft, Jakarta (17/2).
“Yang membedakan kompetisi di tahun ini, kompetisi akan berlangsung lebih ketat dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. Di tahun ini, ada tingkat semi final untuk mencari peserta terbaik untuk berkompetisi di Imagine Cup 2014 Worldwide Final di Seattle, Amerika Serikat pada akhir bulan Juli 2014 mendatang,” tambah Risman Adnan.
Selain itu, karena lebih fokus pada kualitas, kali ini mentoring dan roadshow yang dilakukan Microsoft juga hanya terbatas pada delapan kampus, yakni pada universitas-universitas yang setiap tahun telah mengikuti Imagine Cup, di antaranya Universitas Indonesia (UI), BINUS University, Institut Teknologi Bandung (ITB), Telkom University (TU), Universitas Gadjah Mada (UGM), dan Universitas Diponegoro (Undip).
Menurut Risman, tak hanya mahasiswa khusus TI, kompetisi yang sudah dibuka sejak Oktober 2013 ini juga dapat diikuti mahasiswa dari jurusan mana pun, karena ide kreatif ataupun inovasi bisa datang dari mana saja dan siapa saja.
Bagi mahasiswa yang inginmengikuti kompetisi ini, bisa mendaftarkan timnya di http://aka.ms/ImagineCupID paling lambat tanggal 28 Februari 2014.
Risman menegaskan, program Imagine CUp telah banyak melahirkan wirausaha muda di bidang teknologi di Indonesia, salah satunya Agathe, Sangkuriang studio, dan Armanofus. Melihat kesuskesan tim Solite Studio dari Universitas Tronojoyo, Madura, dengan game Save The Hamsters, Risman mengajak mahasiswa untuk berkreasi dan berinovasi dan berpeluang untuk menjadi juara di Imagine Cup 2014.
Asadullohil Ghalib Kubat, Tim Leader Solite Studio, juga menyarankan para peserta agar jangan minder untuk menjadi peserta karena yang penting adalah mempersiapkan tim yang terbaik dan fokus dengan project yang dibuat.